BOLASPORT.COM - Kesuksesan meraih gelar juara Japan Open 2019 membuat pasangan ganda putri Korea Selatan, Kim So-yeong/Kong Hee-yong, kian percaya diri menatap turnamen-turnamen BWF World Tour berikutnya.
Terdekat, duet Kim So-yeong/Kong Hee-yong membidik titel kampiun pada turnamen Thailand Open 2019.
Kim/Kong naik ke podium tertinggi pada Japan Open 2019 setelah mengalahkan wakil tuan rumah sekaligus unggulan teratas, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara, 21-12, 21-12, pada laga final di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Minggu (28/7/2019).
Gelar tersebut merupakan yang terbesar diraih Kim/Kong sejak dipasangkan pada awal tahun ini.
Baca Juga: Japan Open 2019 - Marcus/Kevin: Melawan Ahsan/Hendra Lebih Sulit
Selain itu, duet Kim/Kong juga memastikan diri menjadi wakil Negeri Ginseng pertama yang berhasil meraih gelar juara ganda putri pada Japan Open sejak 15 tahun lalu.
Kali terakhir ganda putri Korea Selatan meraih titel Japan Open adalah pada tahun 2004 melalui pasangan Lee Kyung-won/Ra Kyung-min.
Sejak dipasangkan pada awal tahun 2019, Kim/Kong memang sudah menebar ancaman, terutama kepada para ganda putri Jepang yang dikenal memiliki defens solid.
Kim/Kong yang bertengger di peringkat ke-13 dunia itu mulai mempertegas keberadaan mereka dalam peta persaingan ganda putri internasional sejak menjuarai New Zealand Open 2019.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar