BOLASPORT.COM - Penalti yang dijatuhkan kepada Alfa Romeo membuat hasil akhir balapan F1 GP Jerman 2019, Minggu (28/7/2019), mengalami perubahan.
Kedua pembalap Alfa Romeo Racing, Kimi Raikkonen dan Antonio Giovinazzi, masing-masing menerima penalti 30 detik atas pelanggaran teknis yang dilakukan tim mereka.
Akibat penalti ini, hasil akhir balapan F1 GP Jerman 2019 pun mengalami perubahan, terutama di papan tengah dan bawah.
Perubahan perolehan poin ini juga mengakibatkan pergeseran peringkat di tabel klasemen sementara kejuaraan dunia pembalap F1 2019.
Baca Juga: Valtteri Bottas Belajar dari Kesalahan dan Drama pada GP Jerman 2019
Raikkonen dan Giovinazzi yang tadinya menyelesaikan balapan di posisi ketujuh dan kedelapan sama-sama harus melorot lima peringkat.
Sementara itu, secara berturut-turut Romain Grosjean (Haas Ferrari), Kevin Magnussen (Haas Ferrari), Lewis Hamilton (Mercedes), dan Robert Kubica (Williams Mercedes) mengisi posisi 7-10.
Adapun posisi 10 yang diraih Kubica menghasilkan poin pertama bagi tim Williams sepanjang musim kompetisi 2019.
Sedangkan rekan setim Robert Kubica di Williams, George Russel akhirnya juga naik ke posisi 11 walau tetap tak mendapat poin.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Formula 1.com |
Komentar