BOLASPORT.COM - Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, terpukul setelah gagal membawa timnya memenangi Liga Champions musim 2018-2019.
Mauricio Pochettino sukses mengukir tinta emas dalam sejarah Tottenham Hotspur.
Tottenham Hotspur pimpinan Mauricio Pochettino mampu tampil di final Liga Champions untuk kali pertama sejak klub berdiri pada 1882.
Hanya, cerita heroik yang diukir Mauricio Pochettino kandas setelah Tottenham Hotspur menyerah 0-2 dari Liverpool pada laga final, Juni lalu.
Baca Juga: Sudah Dapat Dua Gelandang, Juventus Masih Ingin Perkuat Lini Tengah
Kegagalan The Lilywhites mengangkat trofi Si Kuping Besar menyisakan rasa kecewa bagi Pochettino.
"Ya, kegagalan itu adalah hal yang sulit," ujar Pochettino seperti dikutip BolaSport.com dari laman Goal.
"Padahal, kami punya (pengalaman) tiga pekan sebelumnya yang tak bisa dipercaya untuk mempersiapkan laga final."
"Kami sangat kecewa dengan melihat bagaimana tim ini mengalami kekalahan," kata sosok berumur 47 tahun ini menambahkan.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | goal.com |
Komentar