BOLASPORT.COM - Bhayangkara FC mendapatkan tambahan tenaga baru di lini pertahanan menjelang laga kontra Madura United.
Bhayangkara FC akan menghadapi Madura United pada pekan ke-12 Liga 1 2019.
Pada laga ini, Bhayangkara FC kemungkinan besar bisa kembali memainkan kiper andalan, Wahyu Tri Nugroho.
Wahyu Tri telah pulih dari cedera yang didapatkan saat Bhayangkara FC melawan PSS Sleman pada pekan kelima Liga 1 2019.
Baca Juga: Javlon Guseynov Kaget Ada Kericuhan pada Laga Persela Vs Borneo FC
Kala itu, kiper asal Surakarta ini terlibat benturan dengan rekan setimnya, Indra Kahfi.
"Alhamdulillah sudah tidak ada masalah, sudah 100 persen normal kembali," kata Wahyu Tri dikutip BolaSport.com dari Antara News.
Wahyu sempat absen selama dua pekan dari tim untuk menjalani perawatan.
Ia mendapatkan luka 15 jahitan di bagian kepala selama perawatan di Rumah Sakit Jogja International Hospital (JIH).
"Saat itu di CT Scan tidak ada masalah yang berarti di kepala, hanya robekan kulit cukup parah," ujar Wahyu.
Baca Juga: Persija Diserang di Makassar, Julio Banuelos Alami Trauma Berat
Eks kiper timnas U-20 Indonesia ini sebenarnya sudah bergabung dengan tim sejak laga kontra Arema FC pada pekan ke-11 Liga 1 2019.
Hanya, Wahyu Tri masih berada di bangku cadangan sementara posisi kiper utama ditempati oleh Awan Setho Raharjo.
Kini, ia mengaku sudah siap untuk kembali tampil saat Bhayangkara FC menghadapi Madura United.
"Saya sudah berlatih kembali dengan tim, untuk masalah kiper utama atau tidak yang terpenting saya sudah dalam posisi siap bermain," tutur Wahyu mengakhiri.
Bhayangkara FC akan menjamu Madura United pada pekan ke-12 Liga 1 2019, Senin (5/8/2019).
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar