BOLASPORT.COM - Sebentar lagi AC Milan bakal kedatangan dua pemain baru di bursa transfer Liga Italia musim panas ini.
Seperti dikutip Bolasport.com dari Football Italia, penyerang Rafael Leao dijadwalkan menjalani tes medis sebelum bergabung ke AC Milan pada hari ini, Rabu (31/7/2019).
Sementara itu, bek Leo Duarte juga bakal tiba ke Milan dari Brasil pada hari yang sama.
Rafael Leao dibeli AC Milan dari Lille, sedangkan Leo Duarte didatangkan dari Flamengo.
Dengan kedatangan Leao dan Duarte, AC Milan berarti telah merekrut 5 pemain di bursa transfer Liga Italia musim panas ini.
Sebelumnya, Setan Merah telah membeli bek Theo Hernandez dari Real Madrid dan gelandang Rade Krunic serta Ismael Bennacer dari Empoli.
Dua nama yang disebut pertama sudah resmi, sedangkan transfer Bennacer masih menunggu pengesahan karena sang pemain masih berlibur setelah tampil di Piala Afrika 2019 bersama timnas Aljazair.
Lima rekrutan AC Milan ini rasanya bisa disebut sebagai pemain-pemain "kelas dua".
Tidak masuk kategori pemain top, pemain-pemain ini juga bukan komoditi laris dengan tidak masuk radar klub-klub papan atas Eropa.
Baca Juga: Titisan Filippo Inzaghi Kecewa Berat Dibuang AC Milan ke Liga Inggris
Baca Juga: Menghilang 300 Hari, Gelandang Ini Jadi Pemain Paling Senior AC Milan
AC Milan bahkan bisa dibilang hanya mendapatkan pemain-pemain alternatif setelah target utama gagal mereka didapatkan.
Krunic dan Bennacer misalnya, didatangkan AC Milan setelah gagal menggaet Stefano Sensi, Dani Ceballos, dan Lucas Torreira.
Merekrut pemain-pemain "kelas dua" sah saja dilakukan AC Milan karena dengan kondisi keuangannya, mereka memang tidak bisa membeli pemain-pemain top berharga mahal.
Namun, belanja "kelas dua" AC Milan ternyata masih berharga tinggi.
AC Milan masih menghabiskan 85 juta euro atau sekitar 1,3 triliun rupiah untuk mendatangkan 5 pemain barunya itu.
Baca Juga: Lapangan Becek hingga Gol Mantan Warnai Kekalahan AC Milan dari Juara Liga Portugal
Baca Juga: 3 Taktik Anyar yang Bawa AC Milan Kembali ke Karakteristik Jaman Dulu
Theo Hernandez berharga 20 juta euro dan Rade Krunic bernilai 8 juta euro.
Transfer Rafael Leao dan Leo Duarte dikabarkan menghabiskan dana 41 juta euro, sedangkan Bennacer membuat AC Milan membelanjakan 16 juta euro.
AC Milan pun untuk sementara menjadi salah satu klub terboros di bursa transfer Liga Italia musim panas ini.
Anggaran belanja pemain baru AC Milan bahkan lebih tinggi daripada klub-klub yang akan tampil di Liga Champions 2019-2020 kecuali Juventus.
Napoli misalnya, baru menghabiskan 66 juta euro untuk membeli pemain-pemain baru.
Sementara itu, rival sekota AC Milan, Inter Milan, baru membelanjakan 59 juta euro.
Atalanta malah baru menghabiskan tak sampai 30 juta euro untuk mendatangkan Luis Muriel dan Ruslan Malinovskiy.
Akan tetapi, tentu saja belanja mahal AC Milan ini bakal langsung tertebus jika ternyata Krunic dkk. benar-benar pas untuk strategi pelatih baru, Marco Giampaolo, dan membawa Setan Merah meraih prestasi tinggi musim ini.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar