BOLASPORT.COM - Kemenangan pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu atas junior mereka, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, pada babak kesatu Thailand Open 2019 tidak didapat dengan mudah.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu dipaksa menjalani adu setting pada dua gim pertandingan yang berlangsung di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Rabu (31/7/2019).
Hasilnya, Greysia/Apriyani menang tipis atas Fadia/Ribka dengan skor 24-22, 26-24.
Baca Juga: Yamaha Sebut Valentino Rossi Masih Kompetitif pada Musim Ini
Menanggapi hasil tersebut, Greysia/Apriyani pun menyanjung performa dan semangat juang Fadia/Ribka yang tidak mau menyerah meski lawan yang dihadapi lebih senior.
Saat bertanding pada babak kesatu Thailand Open 2019, Greysia/Apriyani menempati peringkat kelima dunia, sementara Fadia/Ribka yang baru dipasangkan "cuma" berperingkat ke-307 dunia.
"Pengalaman (bertanding) ini bagus untuk modal mereka jadi pemain masa depan. Fadia/Ribka punya fighting spirit yang bagus. Mereka auranya nggak kalah duluan, tetapi lihat situasi dan mau fight," ucap Greysia, dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Di pertandingan tadi, Fadia/Ribka selalu menunjukkan kalau mereka mau menang. Kami tidak boleh lengah karena segala sesuatu bisa terjadi di lapangan," tutur Greysia.
"Ada pemain yang kalau masuk lapangan sudah takut duluan sama lawan, ada juga yang sombong duluan. Nah, mereka bukan tipe seperti itu. Sebagai pemain yang lebih senior, saya mau bimbing mereka juga," kata Greysia lagi.
Baca Juga: Cedera Paksa Viktor Axelsen Mundur dari Kejuaraan Dunia 2019
Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi satu-satunya wakil ganda putri Indonesia yang tersisa pada Thailand Open 2019.
Sebelum Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto tersingkir, pasangan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dan Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto sudah lebih dulu angkat kaki.
View this post on InstagramSemoga cepat sembuh dan kembali merumput @ericbailly24 . . #manchesterunited #gridnetwork
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Badminton Indonesia |
Komentar