BOLASPORT.COM - Barito Putera akan menjamu Persib Bandung pada pekan ke-12 Liga 1 2019 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Kalimantan Selatan, Minggu (4/8/2019).
Jelang pertandingan itu, Panpel Barito Putera menaikkan harga tiket untuk melawan Persib Bandung.
Keputusan tersebut dikarenakan laga melawan Persib Bandung merupakan pertandingan big match bagi Barito Putera.
Tiket VVIP untuk pertandingan ini akan dijual dengan harga Rp 200 ribu.
Kemudian tiket VIP 1 dan VIP 2 dijual dengan harga Rp 125 ribu.
Terakhir untuk area terbuka atau tiket ekonomi timur, utara, dan selatan, dibanderol dengan harga Rp 40 ribu.
Baca Juga: Pemain Barcelona Jadi Salah Satu Penyebab Krisis di Valencia
"Sejauh ini kami memang membuat simulasi di setiap pertandingan Barito Putera. Ada yang reguler match dan ada yang big match dengan disparitas harga tiket berbeda pula," kata Ticketing Officer Barito Putera, Rangga, seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi klub.
"Untuk melawan Persib Bandung itu termasuk big match dengan harga tiket ada penyesuaian dari laga yang reguler," ucap Rangga menambahkan.
Meskipun ada sedikit penyesuaian harga tiket, Manajemen Barito Putera tetap berharap dukungan penuh dari suporter untuk tetap datang ke Stadion Demang Lehman.
Baca Juga: Hasil Thailand Open 2019 - Menangi Derbi Indonesia, Fitriani ke Perempat Final
Sebab, kehadiran suporter bisa memompa semangat pemain untuk berjuang meraih kemenangan.
"Kami berharap agar suporter menghindari membeli tiket dari calo, lebih baik pesan tiket pertandingan secara online melalui website resmi kami," kata Rangga.
"Sehingga kami bersama-sama bisa mengawal perjuangan tim Barito Putera," tutup Rangga.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar