BOLASPORT.COM - Arsenal telah sah jadi pemilik baru pemain sayap timnas Pantai Gading, Nicolas Pepe, setelah diboyong dari LOCS Lille.
Arsenal mengabarkan bahwa Nicolas Pepe secara sah jadi anggota anyar skuad pada Kamis (1/8/2019) melalui akun Twitter resmi klub.
Menurut situs Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com Arsenal sepakat mengontrak Nicolas Pepe dengan durasi lima tahun hingga Juni 2024.
Mahar yang dikeluarkan Arsenal guna mendapat servis Nicolas Pepe dari LOSC Lille mencapai 72 juta poundsterling (sekitar Rp1,2 triliun).
Baca Juga: Transfer Nicolas Pepe ke Arsenal Tersandung Masalah Administrasi
Nominal tersebut membuat The Gunners memecahkan rekor transfer klub sejak berdiri 132 tahun silam.
Pelatih Unai Emery bersukacita atas keberhasilan Arsenal merekrut Nicolas Pepe.
"Nicolas adalah pemain berprofil mentereng dan seoarang winger bertalenta yang diinginkan banyak klub top di Eropa," ujar Emery, dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Merekrut winger kelas dunia telah menjadi tujuan utama kami dalam bursa transfer kali ini dan saya senang dengan bergabungnya Nicolas.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Opta, Arsenal.com, transfermarkt.co.uk |
Komentar