BOLASPORT.COM - AC Milan resmi mendatangkan Rafael Leao pada bursa transfer musim panas 2019. Siapakan Leao itu?
AC Milan mengumumkan perekrutan Rafael Leao dari LOSC Lille sebagai penyerang baru pada Kamis (1/8/2019) sore waktu setempat.
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, AC Milan perlu merogoh kocek hingga 30 juta euro (sekitar Rp4 668,7 miliar) untuk merekrut Rafael Leao.
Leao akan menjadi tenaga baru di sektor penyerangan AC Milan, menggantikan Patrick Cutrone yang hengkang ke Wolverhampton Wanderers.
Baca Juga: 2 Pemain Real Madrid yang Diistimewakan dalam Strategi Baru Zidane
Rafael Leao menjadi salah satu pemain muda yang bersinar pada musim kompetisi lalu. Dia berhasil membawa Lille finis sebagai runner-up Liga Prancis 2018-2019.
Kerja sama Leao dengan Nicolas Pepe dan Jonathan Bamba membuat Lille tak hanya tangguh dalam bertahan tetapi juga berbahaya saat menyerang.
Pemain yang didatangkan secara gratis dari Sporting CP itu total mencetak delapan gol dan tiga assist bagi Lille di Liga Prancis.
Menurut catatan Opta, torehan gol Leao berada di peringkat ketiga di antara pemain lima liga top Eropa yang lahir setelah tahun 1999.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar