Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyerang Bali United Ini Sempat Kewalahan dengan Pola Permainan PSM

By Bayu Chandra - Jumat, 2 Agustus 2019 | 18:47 WIB
Striker Bali United, Melvin Platje, saat membela timnya melawan Perseru Badak Lampung FC pada pekan keenam Liga 1 2019.
BALIUTD.COM
Striker Bali United, Melvin Platje, saat membela timnya melawan Perseru Badak Lampung FC pada pekan keenam Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - Penyerang Bali United, Melvin Platje, mengaku sempat kewalahan dengan permainan yang diperagakan PSM Makassar saat kedua tim bertemu pada pekan ke-12 Liga 1 2019

Pertandingan ini berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Kamis (1/8/2019) 

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri, Bali United berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas PSM Makassar melalui gol sundulan Melvin Platje.

Melvin Platje menjadi pahlawan kemenangan Bali United atas tamunya PSM Makassar.

Baca Juga: Pulih dari Cedera, Sutanto Tan Tagih Menit Bermain Bersama Bali United

Dia berhasil mencetak satu-satunya gol melalui sundulan tepatnya pada menit ke-60 dan bertahan hingga 90 menit pertandingan berjalan.

Tiga poin atas PSM Makassar membuat Bali United berada di posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2019 dengan koleksi 25 poin.

Mereka terus menempel ketat pemuncak klasemen sementara Liga 1 2019, PS Tira-Persikabo yang telah berhasil mengemas 26 poin.

Sebaliknya, kekalahan dari Bali United membuat PSM Makassar harus puas menempati posisi ke-10 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan 13 poin.

Baca Juga: Bali United Vs PSM - Kedua Tim Sama Kuat pada Babak Pertama

Pertandingan ini sempat berlangsung dengan tensi tinggi karena tiga kartu merah diberikan untuk kedua tim.

Bali United harus bermain dengan 10 orang pemain karena Ahmad Agung mendapat kartu merah pada menit ke-90+3.

PSM Makassar justru harus bermain dengan sembilan orang pemain setelah Eero Markkanen dan Aaron Evans menerima kartu merah masing-masing menit ke-83 dan 90+3.

Baca Juga: Teco Puji Performa Dias Angga di Dua Laga Terakhir Bali United

Dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub, Jumat (2/8/2019), mengenai kemenangan atas PSM Makassar, Platje mengungkapkan rasa bangga  dapat memberikan tiga poin untuk Bali United.

Meski demikian, dirinya sempat mengalami kesulitan karena PSM Makassar memiliki kualitas dalam mengontrol permainan.

"Pastinya kemenangan patut kami syukuri. Memang pada 10 menit awal tidak mudah untuk kami," kata Melvin Platje.

"PSM Makassar dengan kualitas pemain yang dimiliki mampu mengontrol permainan. Tapi, setelah itu perlahan kami mampu menerapkan strategi dari pelatih dan bermain lebih bagus," ucap Melvin Platje.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Semoga cepat sembuh dan kembali merumput @ericbailly24 . . #manchesterunited #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : baliutd.com
REKOMENDASI HARI INI

Asnawi Mangkualam Ungkap Pesaing Terberat Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X