Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Republik Ceska 2019 - Mesin Rusak, Valentino Rossi Bersyukur Masuk Top 10

By Doddy Wiratama - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 10:40 WIB
Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) kala beraksi di salah satu tikungan Automotodrom Brno dalam sesi latihan bebas MotoGP Republik Ceska 2019, Jumat (2/8/2019)
TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP
Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) kala beraksi di salah satu tikungan Automotodrom Brno dalam sesi latihan bebas MotoGP Republik Ceska 2019, Jumat (2/8/2019)

BOLASPORT.COM - Valentino Rossi belum bisa tampil maksimal pada sesi latihan bebas (free practice/FP) MotoGP Republik Ceska 2019, Jumat (2/8/2019).

Dalam dua sesi FP yang digelar di Automotodrom Brno itu, Valentino Rossi terpaku di papan tengah.

Setelah menyelesaikan sesi FP1 di posisi kesepuluh, pembalap Monster Energy Yamaha itu mampu naik satu setrip pada FP2.

Meski masih berkutat di top 10, tetapi raihan tersebut begitu disyukuri oleh Valentino Rossi.

Pasalnya, Valentino Rossi sempat mengalami kendala teknis yang membuatnya sedikit terhambat.

"Saya mendapat masalah dengan mesin pada motor pertama, mesinnya terlalu tua," kata Valentino Rossi dikutip BolaSport.com dari laman Yamaha.

"Kami tidak tahu apa yang terjadi, tetapi yang jelas mesin itu rusak," ujar The Doctor melanjutkan.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Republik Ceska 2019 - Akhir Pekan Ini, Perburuan Gelar Juara Dunia Dimulai Lagi

Raihan top 10 ini juga disyukuri Valentino Rossi mengingat kondisi cuaca yang diprediksi tak menentu pada hari ini, Sabtu (3/8/2019).

Jika FP3 berlangsung dalam kondisi hujan, sehingga catatan waktu semua pembalap otomatis melambat, Rossi merasa diuntungkan.

Pasalnya, berdasarkan waktu kombinasi FP1 dan FP2, Valentino Rossi bertengger di peringkat kesembilan yang merupakan zona aman untuk langsung menembus Q2.

Namun jika skenario itu tak terjadi, pembalap 40 tahun tersebut mengaku siap bersaing dengan pembalap lain.

"Ramalan cuaca untuk besok (Sabtu,red) tidak begitu baik. Jadi, penting bagi saya untuk berada di posisi top 10," kata Rossi.

"Bagaimanapun, kecepatan dan catatan waktu kami tidak begitu buruk. Ini merupakan hari pertama yang cukup baik," tutur Valentino Rossi memungkasi.

Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2019 - Kantongi Modal Positif, Marc Marquez Semringah

Pada hari ini, Sabtu (3/8/2019), rangkaian seri MotoGP Republik Ceska 2019 bakal berlanjut dengan menggelar sesi FP3 dan kualifikasi.

 

Sedangkan sesi balapan untuk kelas premier dijadwalkan berlangsung pada Minggu (4/8/2019) mulai pukul 19.00 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ini calon-calon pemain terbaik 2019 versi FIFA. . Dua nama pemain langganan penghargaan ini kembali masuk daftar. . #fifa #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Doddy Wiratama
Sumber : Yamahamotogp.com
REKOMENDASI HARI INI

Fix! Timnas Indonesia Hanya Diperkuat 4 Pemain Abroad untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X