Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Datangkan Harry Maguire, Manchester United seperti Rugi Rp1,4 Triliun

By Sri Mulyati - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 15:45 WIB
Bek Leicester City, Harry Maguire, jadi incaran Manchester United.
TWITTER.COM/MAGNELEOKARLSEN
Bek Leicester City, Harry Maguire, jadi incaran Manchester United.

BOLASPORT.COM - Manchester United berpeluang memecahkan rekor bek temahal saat mendatangkan Harry Maguire dari Leicester City.

Media-media Inggris telah mengonfirmasi bahwa Manchester United sudah menyepakati harga transfer Harry Maguire dengan Leicester City.

Man United akan membayar 85 juta pounds (sekitar Rp1,46 triliun) untuk mendatangkan Maguire.

Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut harus membayar mahal kesalahan yang mereka lakukan enam tahun silam.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Man United sebenarnya berkesempatan untuk mendatangkan Maguire yang saat itu masih membela Sheffield United.

Baca Juga: Kedatangan Ronaldo Selalu Makan Korban Besar di Klub Barunya

Pelatih Man United saat itu, David Moyes, menginginkan Maguire sebagai salah satu pemain barunya.

Moyes ternyata mendapat mandat langsung dari pelatih legendaris Man United, Sir Alex Ferguson.

Sir Alex merasa Maguire bisa menjadi salah satu bek tengah terbaik di masa depan.

Saat memberitahu hal ini ke tim pemandu bakat Man United, Moyes justru mendapat penolakan.

Baca Juga: Diusir Inter Milan, Nainggolan: Saya Akan Buktikan Kalau Mereka Salah!

Padahal, harga Maguire saat itu hanya mencapai empat juta pound (Rp69,2 miliar).

Dengan harga yang harus mereka bayarkan sekarang, Man United bisa dibilang menerima 'kerugian' sebesar 81 juta pound (Rp1,40 triliun).

Maguire akan mengalahkan rekor bek tengah termahal yang saat ini masih dipegang oleh Virgil van Dijk.

Saat didatangkan Liverpool dari Southampton, Van Dijk berharga hingga 76,19 juta pound (Rp1,3 triliun).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Ini calon-calon pemain terbaik 2019 versi FIFA. . Dua nama pemain langganan penghargaan ini kembali masuk daftar. . #fifa #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : mirror.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Liverpool Vs Man City - The Reds Sudah Pasti Juara, The Citizens Tak Bisa Beli Trofi Pake Uang

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136