BOLASPORT.COM - Setelah meraih gelar top scorer Liga 1 2017, striker Arema FC, Sylvano Comvalius, kini menuju rekor baru di Liga 1 2019.
Nama Sylvano Comvalius sudah tidak asing lagi bagi panggung kompetisi sepak bola Indonesia.
Penyerang asal Belanda ini sukses mengukir sejarah baru saat musim pertamanya di Liga Indonesia.
Sylvano Comvalius menjadi pencetak gol terbanyak di kompetisi Indonesia ketika membela Bali United pada musim 2017.
Sebanyak 37 gol ditorehkan Sylvano Comvalius bersama Serdadu Tridatu di Liga 1 2017.
Baca Juga: Pelatih Barito Putera Ungkap Kondisi Pemainnya Jelang Lawan Persib
Ia sukses mematahkan rekor gol terbanyak semusim yang dicetak oleh pemain Bandung Raya, Peri Sandria.
Prestasi Comvalius pun diakui oleh pencetak 34 gol sekaligus top scorer Liga Indonesia musim 1994-1995 tersebut.
"Senang, akhirnya ada pemain yang memecahkan rekor saya, walaupun memang lebih senang bila dipecahkan oleh pemain lokal. Namun, tidak ada masalah," kata Peri Sandria kepada BolaSport.com.
Kini, Comvalius menuju rekor baru ketika membela Arema FC pada gelaran Liga 1 2019.
Striker berpostur 189 cm itu memiliki peluang besar untuk menjadi pencetak assist terbanyak di Liga 1 2019.
Baca Juga: Borneo FC Dilanda Krisis Pemain Inti saat Melawan PSS Sleman
Saat ini, Comvalius telah mencetak lima assist dari 10 pertandingan bersama Singo Edan di Liga 1 2019.
Ia sejajar dengan Ciro Alves (Tira-Persikabo) dan Rizky Rizaldi Ripora (Barito Putera) yang juga mengoleksi lima assist.
Jika berbicara kompetisi Liga 1, rekor assist terbanyak semusim masih dipegang oleh gelandang serang PSM Makassar, Wiljan Pluim.
Pluim mampu membukukan 13 assist selama membela Juku Eja di Liga 1 2017.
Itu artinya, Comvalius membutuhkan delapan assist lagi untuk menyamai catatan rekan senegaranya tersebut.
View this post on Instagram
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | soccerway.com |
Komentar