BOLASPORT.COM - Winger baru Chelsea, Christian Pulisic, tak mendapatkan nomor punggung 10 warisan dari Eden Hazard.
Nomor punggung 10 di Chelsea lowong sejak pemilik sebelumnya, Eden Hazard, hengkang ke Real Madrid.
Sejumlah pemain depan Chelsea pun masuk dalam calon yang memakai nomor yang identik dengan peran playmaker itu untuk menyambut Liga Inggris musim 2019-2020.
Winger muda jebolan akademi Chelsea, Callum Hudson-Odoi, dikabarkan ingin mengenakan nomor punggung 10.
Baca Juga: Pengakuan Donny van de Beek atas Rumor Pindah ke Real Madrid
Ia disebut berhasrat mendapatkan nomor punggung itu sebagai bentuk penghargaan karena memilih bertahan bareng Chelsea.
Ternyata, bagian punggung di jersey Hudson-Odoi tetap bertuliskan "20" untuk musim 2019-2020.
Nama selanjutnya yang jadi kandidat penerus Hazard adalah rekrutan anyar Christian Pulisic.
Pulisic dijagokan karena secara postur dan gaya permainan mirip dengan si kapten timnas Belgia.
Namun, winger 20 tahun itu tetap mendapatkan seragam dengan digit yang sama saat masih membela Borussia Dortmund, yakni 22.
Baca Juga: Kalau Jadi Pulang ke Barcelona, Neymar Mau Dipasang di Mana?
Lantas, siapa yang jadi pewaris nomor punggung Hazard?
Sosok itu adalah penyerang sayap asal Brasil, Willian Borges.
Pemilihan Willian sebagai pemilik nomor baru di Chelsea memang dapat dimengerti.
Selain karena posisinya sama-sama winger dengan Hazard, ia juga merupakan salah satu pemain senior.
Willian sudah memperkuat Chelsea sejak didatangkan dari Anzhi Makhachkala pada 2013.
Berikut ini keseluruhan nomor punggung skuad Chelsea untuk musim 2019-2020:
A closer look at this year's squad numbers! pic.twitter.com/yxAHGRwakd
— Chelsea FC (@ChelseaFC) August 3, 2019
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | chelseafc.com |
Komentar