BOLASPORT.COM - Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) dan Joan Mir (Suzuki Ecstar) harus mengalami kecelakaan dalam sesi balapan MotoGP Republik Ceska 2019.
Dalam balapan yang digelar di Automotodrom Brno pada Minggu (4/8/2019) tersebut kedua pembalap tersebut harus mengalami insiden di putaran pertama.
Morbidelli dan Mir bertabrakan di tikungan 4, yang membuat motor mereka mengalami kerusakan yang cukup hebat.
Mereka berdua pun tidak dapat melanjutkan balapan dan pulang tanpa membawa satu poin pun.
Baca Juga: Sempat Diasapi KTM, Valentino Rossi Tuntut Yamaha Bekerja Lebih Keras
Atas insiden yang mereka alami, Morbidelli dan Mir kompak menunjuk pembalap Red Bull KTM, Johann Zarco sebagai biang keladi.
"Mungkin Johann (Zarco) sedikit frustrasi dan memutuskan untuk melakukan tindakan yang 'tidak elegan' kepada saya," kata Morbidelli seperti dikutip Bolasport.com dari Motorsport.com.
"Kita semua tahu bahwa Johann tidak identik dengan permainan cantik ataupun fair play," lanjut Morbidelli.
Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2019 - Juara di Brno, Marquez Masuk Tim Elite
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | motorsport.com |
Komentar