BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra legendaris China, Lin Dan, berpeluang membukukan rekor raihan titel kampiun terbanyak pada Kejuaran Dunia BWF 2019.
Saat ini, Lin Dan sudah memiliki lima gelar juara dunia.
Jumlah itu setara dengan yang diraih oleh rekan senegaranya, Zhao Yunlei, dan legenda bulu tangkis Korea Selatan, Park Joo-bong.
Baca Juga: Cuma Ada 1 Pemain Indonesia yang Bisa Raih 2 Titel Kampiun dalam Satu Kejuaraan Dunia BWF
Hanya, Lin Dan mendapatkan semua titel kampiun dunianya tersebut dari nomor tunggal putra pada tahun 2006, 2007, 2009, 2011, dan 2013.
Sementara itu, Zhao Yunlei dan Park Joo-bong menyabet medali emas kejuaraan dunia dari dua nomor pertandingan sektor ganda.
Zhao Yunlei tercatat meraih dua gelar juara dunia ganda putri dan tiga titel kampiun dunia ganda campuran.
Adapun Park Joo-bong -yang kini menjadi pelatih kepala tim nasional bulu tangkis Jepang- merengkuh dua gelar juara dunia ganda putra dan tiga titel kampiun ganda campuran.
Di antara Lin, Zhao, dan Park, cuma Lin yang masih berstatus aktif bermain.
Baca Juga: Marc Marquez Puas dengan Hasil Tes Resmi MotoGP di Automotodrom Brno
Eks pemain nomor satu dunia itu bahkan menyandang predikat unggulan ke-11 pada Kejuaraan Dunia BWF 2019.
Artinya, Lin masih diperhitungkan untuk kembali menjadi juara dunia, meski pesaingnya saat ini bukan hanya dalam wujud pemain lawan, tetapi juga faktor usianya sendiri.
Sosok kelahiran Fujian, 14 Oktober 1983, itu, memang sudah tidak bisa dikategorikan muda lagi.
Bahkan, dua rival abadinya, Taufik Hidayat (Indonesia) dan Lee Chong Wei (Malaysia), sudah gantung raket.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Indonesia Punya 11 Wakil Unggulan di Basel
Namun, bukan berarti Lin Dan tak punya peluang.
Pengalaman berkompetisi dan memenangi pertandingan final kejuaraan dunia menjadi bekal tersendiri bagi dia.
Berdasarkan hasil undian alias drawing, Lin Dan akan memulai perjuangannya pada Kejuaraan Dunia BWF 2019 dengan menghadapi Tien Minh Nguyen (Vietnam).
Andai mampu melewati adangan Tien Minh Nguyen, dia akan menjumpai pemenang duel antara Prannoy Haseena Sunil (India) dan Eetu Heino (Finlandi).
Jika kembali meraih kemenangan, Lin Dan berpeluang besar menjumpai pemain nomor satu dunia asal Jepang, Kento Momota, pada babak ketiga.
Di atas kertas, laga melawan Momota menjadi skenario terberat dalam perjalanan Lin Dan pada kejuaraan dunia tahun ini.
Andai bisa melewatinya, perburuan Lin Dan terhadap titel kampiun dunia nomor enam diprediksi bakal berlangsung lebih mudah.
Baca Juga: China Sumbang Jumlah Unggulan Terbanyak Kejuaraan Dunia 2019
Kejuaraan Dunia BWF 2019 dijadwalkan berlangsung di St Jakobshalle, Basel, Swiss, pada 19-25 Agustus mendatang.
China menjadi negara dengan jumlah wakil unggulan paling banyak pada penyelenggaraan kali ini.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar