BOLASPORT.COM - Pelatih Semen Padang, Weliansyah, mengatakan timnya siap menghadapi tantangan Bali United pada laga pekan ke-13 Liga 1 2019.
Pertandingan Bali United vs Semen Padang akan berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Jumat (9/8/2019).
Semen Padang yang pada laga sebelumnya kalah 0-2 dari Kalteng Putra pun merasa tertantang untuk mencuri poin di markas Bali United.
Meskipun Bali United bertindak sebagai tim tuan rumah dengan dukungan suporter fanatiknya, Semen Padang merasa tidak gentar dan siap mencuri poin.
Baca Juga: Diwarnai Tiga Kartu Merah, Bali United Tumbangkan PSM Makassar
Pelatih Semen Padang, Weliansyah, mengatakan sudah melakukan evaluasi menjelang laga melawan Bali United.
Dikutip BolaSport.com dari laman Kompas, Selasa (6/8/2019), Weliansyah mengatakan bahwa timnya telah siap menghadapi Bali United.
Dia mengaku skuadnya telah melakukan persiapan matang dan melupakan kegagalan melawan Kalteng Putra pekan lalu.
Weliansyah menambahkan bahwa masalah penyelesaian akhir pemain sudah mulai diperbaiki.
Baca Juga: Sikat Semen Padang, Kalteng Putra Kembali Rasakan Magis Tuah Pahoe
"Kami sudah menggelar sesi latihan dan mempersiapkan diri menghadapi Bali United. Kami sudah melupakan kekalahan melawan Kalteng Putra kemarin," kata Weliansyah.
"Salah satu kelemahan kami saat melawan Kalteng Putra adalah penyelesaian akhir. Banyak peluang emas yang seharusnya menjadi gol, tapi tidak gol. Penyelesaian akhir itulah yang saya perbaiki. Mudah-mudahan kesalahan tersebut tidak kembali terjadi," ujar Weliansyah.
Tim Kabau Sirah hingga saat ini masih berada di dasar klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan empat poin.
Klub kebanggaan warga Sumatra Barat tersebut mengalami empat kali hasil imbang dan enam kali kekalahan.
Adapun Bali United berada di posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan 25 poin.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar