BOLASPORT.COM - Tiga pembalap Indonesia binaan Astra Honda Racing Team mengincar podium pada balapan Asia Road Racing Championship (ARRC) di Zhuhai International Circuit, Guandong, China.
Balapan Asia Road Racing Championship akan berlangsung di China pada 10-11 Agustus 2019.
Salah satu pembalap binaan Astra Honda Racing Team (AHRT), Lucky Hendriansya, ingin menangguk kesuksesan pada kelas AP250.
Apalagi, balapan ini merupakan balapan perdana bagi Lucky di Zhuhai International Circuit.
"Balapan perdana di Zhuhai merupakan tantangan baru bagi saya. Saya akan mempersiapkan diri dengan baik," kata Lucky, seperti dikutip BolaSport.com dari rilis Astra Honda.
"Saya akan mempelajari kondisi sirkuit dan memanfaatkan semua sesi, mulai dari free practice hingga kualifikasi. Harapannya agar saya bisa beradaptasi dan meraih podium sesuai target," ucap dia.
Lucky bukan satu-satunya pembalap AHRT yang berambisi mencatat hasil positif.
Baca Juga: Misi Berharga Astra Honda Racing Team pada Balap Ketahanan di Suzuka
Ahwin Sanjaya dan Irfan Ardiansyah yang juga berlaga di kelas AP250 optimistis bisa naik podium pada seri balapan kali ini.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Astra Honda Racing Team |
Komentar