BOLASPORT.COM - Pembalap Mercedes, Valtteri Bottas, sudah memiliki rencana cadangan kalau-kalau kontraknya tidak diperpanjang oleh tim tersebut.
Kontrak Valtteri Bottas akan berakhir pada akhir musim 2019. Mercedes belum memberi kejelasan bagi pembalap asal Finlandia itu soal kelangsungan kariernya.
Padahal, Mercedes punya opsi untuk memperpanjang kontrak Bottas hingga 2020.
Mercedes terindikasi ingin mempertahankan pembalap cadangan mereka, Esteban Ocon, dan dirumorkan ingin mengangkat Ocon sebagai pembalap kedua.
Faktor tersebut yang membuat Mercedes belum memutuskan nasib Bottas.
Toh, Bottas tenang-tenang saja karena sudah menyiapkan rencana cadangan seandainya dia harus angkat kaki dari Mercedes.
"Dalam situasi ini, Anda harus punya Rencana B atau bahkan Rencana C. Memiliki perencanaan yang baik selalu bagus, dan hal itu yang saya lakukan," ujar Bottas, dikutip BolaSport.com dari Crash.
Baca Juga: Manajer Ferrari Inginkan Timnya Bangkit pada Paruh Kedua F1 2019
Meski demikian, dia tetap berharap mendapat kejelasan dari Mercedes.
"Saya tidak terlalu cemas, tetapi akan lebih baik jika Mercedes juga memberi kepastian soal apa yang mereka inginkan," kata Bottas.
Bottas saat ini masih menduduki peringkat kedua klasemen pembalap F1 2019 dengan 188 poin.
Dia masih tertinggal 62 poin dari rekan setimnya, Lewis Hamilton, yang berada di puncak klasemen.
View this post on InstagramTanggapan Ratu Tisha soal sorakan penonton di leg kedua final Piala Indonesia. . #pssi #gridnetwork
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Crash |
Komentar