Sementara, kiper muda Liverpool U-18 Vitezslav Jaros sedang dalam masa penyembuhan cedera sikut yang dialami pada laga pramusim.
Satu lagi kiper, Kamil Grabara telah dilepas Liverpool ke Huddersfield Town untuk menjalani masa peminjaman selama satu musim.
"Satu kiper muda kami tidak boleh berman (karena aturan), dia baru 16 tahun, dan lainnya (Jaros) mengalami cedera sikut saat pramusim," ujar Klopp.
Dengan krisis kiper yang dialami Liverpool saat ini, Juergen Klopp tetap optimistis dan mempercayakan sepenuhnya kepada Adrian.
Ia percaya dengan kemampuan kiper asal Spanyol tersebut.
Baca Juga: Cara Liverpool Akali Aturan Baru Liga Inggris soal Tendangan Bebas Saat Lawan Norwich
"It's the calf...Wednesday, he will not play"
Jurgen Klopp's immediate diagnosis of Alisson's injury
#LFC pic.twitter.com/zgtt42UGwl
— Liverpool FC News (@LivEchoLFC) August 9, 2019
"Ia adalah pemain yang sangat percaya diri, dan saya tidak berpikir ia mau terus berada di bangku cadangan selama bertahun-tahun."
"Jika anda berada di situasi seperti ini, anda menginginkan seseorang yang pernah bermain di Liga, berpengalaman, tenang maka ia sangat penting bagi kami."
"Banyak hal baik terjadi, tetapi kami tetap tidak menginginkan situasi di mana hanya satu kiper saja yang fit," tambah Klopp.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Sky Sports, Liverpool Echo |
Komentar