BOLASPORT.COM - Catatan waktu tercepat kedua yang pada sesi kualifikasi MotoGP Austria 2019 tak cukup untuk membuat pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, mengubah pandangannya terhadap seri balap di Red Bull Ring tersebut.
Bagi Fabio Quartararo, seri balap MotoGP Austria 2019 merupakan seri balap paling sulit sepanjang musim ini.
Penilaian Quartararo tersebut tidak lepas dari fakta bahwa Red Bull Ring bukanlah sirkuit yang "ramah" untuk motor keluaran Yamaha.
Baca Juga: 2 Tim Angkat Koper, Timnas U-18 Indonesia Selangkah Lagi ke Semifinal Piala AFF U-18 2019
Selain itu, status Quartararo yang merupakan pembalap musim pertama alias rookie di kelas MotoGP juga akan menjadi tantangan tersendiri bagi dia.
Namun, posisi start kedua yang didapat Quartararo bisa menjadi bekal tersendiri saat mengarungi balapan di Red Bull Ring, Spielberg, Austria, Minggu (11/8/2019).
"Setiap menjalani balapan, biasanya saya akan mencoba untuk membuat target finis yang harus saya raih," kata Fabio Quartararo, dilansir BolaSport.com dari Crash.
"Akan tetapi, saya pikir balapan kali ini akan menjadi balapan yang paling sulit pada musim ini," ucap pembalap asal Prancis itu.
"Sirkuit ini tidak cocok dengan karakter motor Yamaha. Namun, ini adalah perlombaan yang perlu kami pelajari dari pengendara lain dan mengambil pengalaman dari mereka," kata Quartararo lagi.
Fabio Quartararo akan memulai balapan MotoGP Austria 2019 dari urutan kedua.
Dia mendapatkan posisi start tersebut setelah mencatat waktu putaran 1 menit 23,461 detik pada sesi kualifikasi, Sabtu (10/8/2019).
Catatan itu "cuma" lebih lambat 0,434 detik dari torehan milik pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, yang sukses meraih pole position.
Kendati mendapatkan posisi start yang bagus, Quartararo menegaskan bahwa dia tidak ingin lengah saat menjalani balapan di Red Bull Ring.
Baca Juga: Bobotoh Protes Atas Buruknya Performa Persib di Tiga Laga Terakhir
Saat ini, Fabio Quartararo punya 76 poin yang membuatnya menempati peringkat kesembilan klasemen sementara pembalap MotoGP 2019.
Rekan satu tim Franco Morbidelli itu hanya tertinggal dua poin dari pembalap LCR Honda, Cal Crutchlow, yang berada di atasnya persis.
Balapan MotoGP Austria 2019 dijadwalkan bergulir pada hari Minggu (11/8/2019) mulai pukul 19.00 WIB.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Crash |
Komentar