BOLASPORT.COM - Petinju Amerika Serikat, Floyd Mayweather Jr, dinilai takut untuk kembali bertarung melawan Manny Pacquiao (Filipina).
Manny Pacquiao tampil mengesankan pada pertandingan terakhirnya saat melawan Keith Thurman dalam laga perebutan gelar juara WBA (Super) welterweight.
Petinju berusia 40 tahun itu mampu merebut gelar tersebut usai menaklukan Thurman di MGM Garden Arena, Las Vegas, Amerika Serikat pada pertengahan Juli lalu.
Setelah merebut gelar dari tangan Thurman, Manny Pacquiao ingin melakukan pertandingan ulang alias rematch melawan Floyd Mayweather Jr.
Namun, keinginan Pacquiao untuk menggelar laga tersebut nampaknya akan menemui jalan yang cukup berliku.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, promotor Floyd Mayweather Jr yakni Leonard Ellerbe meminta agar Manny Pacquiao melupakan keinginan untuk menggelar rematch melawan kliennya itu.
Hal tersebut diungkapkan Ellerbe karena dia menilai jika Pacquiao dan Thurman masih memiliki urusan yang belum selesai di antara keduanya.
Baca Juga: Bos Mercedes Yakin Ferrari Akan Kembali Kompetitif di Paruh kedua
Kekalahan Thurman menjadi dasar Ellerbe untuk mendesak Pacquiao untuk menggelar rematch sekali lagi sebelum bertarung melawan Mayweather.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | express.co.uk |
Komentar