BOLASPORT.COM - Hasil positif mampu direngkuh Valentino Rossi kala tampil pada balapan MotoGP Austria 2019, Minggu (11/8/2019).
Start dari posisi kesepuluh Valentino Rossi mampu melejit dan menyodok beberapa peringkat di depan.
Setelah melalui 28 putaran di Red Bull Ring, pembalap Monster Energy Yamaha itu pada akhirnya mampu menuntaskan balapan di posisi keempat.
Valentino Rossi finis dengan selisih waktu 7,719 detik dari pemenang GP Austria 2019, Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati).
Ini menjadi pencapaian terbaik The Doctor sejak finis runner up pada seri ketiga MotoGP 2019 yang digelar di Amerika Serikat pertengahan April lalu.
Seusai menuntaskan balapan, Valentino Rossi mengaku puas dengan pencapaiannya pada GP Austria yang merupakan seri ke-11 pada musim ini.
"Peringkat keempat adalah hasil yang bagus mengingat kami menjalani akhir pekan yang cukup baik," tutur Rossi dikutip BolaSport.com dari laman Yamaha.
"Di atas kertas, kami seharusnya kesulitan di Austria. Namun sejak Jumat pagi kami mampu tampil lebih kompetitif ketimbang tahun-tahun sebelumnya," ucapnya melanjutkan.
Baca Juga: Update Klasemen MotoGP - Marquez Masih di Puncak, Rossi Geser Vinales
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Yamahamotogp.com |
Komentar