Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Van Dijk Sudah Tahu Kalau Adrian Bakal Jadi Pahlawan Liverpool

By Ahmad Tsalis - Kamis, 15 Agustus 2019 | 06:12 WIB
Ekspresi Kiper Liverpool FC, Adrian San Miguel, mementahkan tendangan penalti striker Chelsea Tammy Abraham, dalam laga Piala Super Eropa 2019 di BJK Vodafone Park, 15 Agustus 2019.
TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Ekspresi Kiper Liverpool FC, Adrian San Miguel, mementahkan tendangan penalti striker Chelsea Tammy Abraham, dalam laga Piala Super Eropa 2019 di BJK Vodafone Park, 15 Agustus 2019.

BOLASPORT.COM - Bek tengah Liverpool, Virgil van Dijk, mengaku punya firasat pada kiper timnya, Adrian, dalam laga Piala Super Eropa 2019.

Liverpool FC menghadapi Chelsea pada Piala Super Eropa 2019, Kamis (15/8/2019) WIB, tanpa sang kiper andalan, Alisson Becker.

Alhasil, pelatih Juergen Klopp harus 'pasrah' gawang Liverpool dijaga oleh Adrian San Miguel.

Sebagai informasi, Adrian dicomot secara gratis oleh Liverpool pada musim panas 2019.

Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Libas Man United Jadi Debut Indah Mourinho di Chelsea

Status kiper 32 tahun tersebut tanpa klub setelah kontraknya bersama West Ham United kelar per 30 Juni 2019.

Meski berlabel penjaga gawang gratisan, Adrian nyatanya mampu menjadi pahlawan kemenangan Liverpool.

Dalam babak adu tendangan penalti, ia mementahkan bola tembakan eksekutor kelima Chelsea, Tammy Abraham, dengan kakinya.

Rupanya, aksi heroik Adrian sudah diprediksi oleh sang rekan setim, Virgil van Dijk.

Baca Juga: Hasil Piala Super Eropa 2019 - Liverpool Tundukkan Chelsea, Kiper Gratisan Jadi Pahlawan 

"Saya sangat senang Adrian melakukan penyelamatan pada tendangan penalti pamungkas," tutur Van Dijk, seperti dikutip BolaSport.com dari laman BT Sport.

"Saya berbicara kepadanya sebelum melakukan penyelamatan bahwa ia bisa menjadi pahlawan pada malam ini," tutur kapten timnas Belanda ini menambahkan.

Aksi Adrian pun membawa kemenangan 5-4 The Reds via adu tendangan penalti.

Baca Juga: Jadwal Laga Terakhir Grup B Piala AFF U-18 Diubah, Tiga Laga Kick-off Bareng

Sebelumnya Liverpool ditahan 2-2 oleh The Blues hingga 120 menit.

Menilik statistik dari WhoScored, Adrian tampil dengan mengukir empat penyelamatan.

Selain itu, kiper bertinggi badan 1,9 meter ini juga menghasilkan 1 tekel sukses dan memiliki akurasi umpan senilai 85 persen.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Sadio Mane seolah tak kenal lelah jelang laga Liverpool vs Chelsea pada ajang Piala Super Eropa #SadioMane #Liverpool #Chelsea

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : sport.bt.com, whoscored.com
REKOMENDASI HARI INI

Reaksi Cuek Marc Marquez Saat Diprediksi Adik Valentino Rossi Jadi Juara MotoGP Lagi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136