Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Niatan Awal Naturalisasi Osas Saha Bukan untuk Masuk Timnas Indonesia

By Muhammad Robbani - Kamis, 15 Agustus 2019 | 15:45 WIB
Striker PS Tira-Persikabo Osas Saha selebrasi usai membobol gawang Persib Bandung dalam laga pembuka Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (2/3/2019) sore WIB.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Striker PS Tira-Persikabo Osas Saha selebrasi usai membobol gawang Persib Bandung dalam laga pembuka Piala Presiden 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (2/3/2019) sore WIB.

BOLASPORT.COM - Penyerang naturalisasi Tira Persikabo, Osas Saha menjadi salah satu dari total 24 pemain yang dipanggil timnas Indonesia.

Osas Saha beserta 24 pemain lainnya akan menjalani pemusatan latihan mulai 21 Agustus 2019 sebagai persiapan dua laga kandang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Indonesia dijadwalkan menjamu timnas Malaysia (5/9/2019), lalu timnas Thailand (10/9/2019).

Ditemui pewarta di Stadion Pakansari, Rabu (15/8/2019), Osas Saha mengungkapkan reaksinya setelah mengetahui pemanggilan dirinya oleh Simon McMenemy ke timnas Indonesia.

Eks pemain Persija Jakarta itu tak menyangka lantaran tak pernah benar-benar berniat memperkuat timnas Indonesia saat memutuskan menjadi Warga Negara Indonesia.

Pria asal Nigeria sudah terlanjur betah berkarier di Indonesia sejak gabung ke PSMS Medan pada 2009.

Apalagi dia juga menikahi Sasha, wanita asal Solo pada pengujung 2000-an silam.

Baca Juga: Kiper Tira Persikabo Angga Saputra Terkejut Dipanggil Timnas Indonesia

Sejak saat itu, dia hanya sekali meninggalkan Indonesia saat gabung ke klub Malaysia, Penang FA pada 2016.

Pemain berusia 32 tahun itu mendapatkan status WNI pada 2018 atau sebelum gabung ke Persija Jakarta.

"Pertama saya mau berterima kasih ke seluruh masyarakat, dan juga saya terima kasih sama coach (Rahmad Darmawan), yang sudah memberikan saya kepercayaan," kata Osas Saha.

Penyerang naturalisasi Tira Persikabo, Osas Saha di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (14/8/2019).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Penyerang naturalisasi Tira Persikabo, Osas Saha di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Rabu (14/8/2019).

"Saya janji akan tampil all-out bersama timnas Indonesia, semoga saya bisa memberikan kinerja yang terbaik," ujarnya menambahkan.

"Sebenarnya tidak pernah berharap, tapi bagi Tuhan ya tidak ada yang tidak mungkin. Sekarang akhirnya saya punya kesempatan untuk banggakan tim yang saya bela," katanya lagi.

Di lini depan Garuda, Osas akan bahu-membahu bersama Ferdinand Sinaga dan Alberto Goncalves alias Beto.

Osas sendiri tak minder dengan formasi di lini depan karena menurutnya tak ada persaingan.

"Di antara kami tidak ada persaingan ya karena kami berada dalam satu negara. Jadi kami semua adalah satu," tuturnya.

"Jadi semuanya ya satu, tidak ada lawan ataupun kawan di tim. Bagi saya tidak ada persaingan ya," ucapnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut ini adalah tim terbaik pekan ke-13 Liga 1 2019 versi @bolasportcom #Liga1 #liga12019

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Prediksi Ipswich Town Vs Man United, Debut Amorim Berjalan Manis Lewat Kemenangan Tipis

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X