BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-18 Indonesia, Fakhri Husaini, menyebut bahwa timnya memiliki keuntungan saat semifinal Piala AFF U-18 2019.
Timnas U-18 Indonesia telah memastikan diri lolos ke babak semifinal Piala AFF U-18 2019.
Belum terkalahkan, timnas U-18 Indonesia melaju ke semifinal dengan status juara Grup A Piala AFF U-18 2019.
Skuat Garuda Nusantara akan bertemu dengan Malaysia di babak semifinal Piala AFF U-18 2019.
Baca Juga: Resmi, Indonesia Jumpa Malaysia di Semifinal Piala AFF U-18 2019
Pelatih timnas U-18 Indonesia, Fakhri Husaini, menyebut bahwa timnya berada dalam posisi diuntungkan sebelum laga ini.
"Jeda dua hari tentu banyak sekali pengaruhnya, kami sangat terbantu sehingga bisa istirahat lebih lama," kata Fakhri Husaini saat memimpin latihan di Binh Duong, Kamis (15/8/2019).
"Sementara Grup B cuma mendapat satu hari istirahat, saya berharap keuntungan ini menjadi faktor penting untuk laga empat besar besok," ujar Fakhri Husaini menambahkan.
Kendati begitu, pelatih asal Lhokseumawe itu mengakui jika turnamen ini cukup berat bagi anak asuhnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar