Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditemani Orang Tua, Striker Thailand yang Terlibat Perkelahian dengan Malaysia Minta Maaf ke Presiden FA

By Bagas Reza Murti - Jumat, 16 Agustus 2019 | 07:39 WIB
Pemain Thailand dan Malaysia kedapatan saling pukul di partai final Piala AFF U-15 2019 yang digelar pada hari Jumat (9/8/2019) di Stadion IPE, Chonburi.
AFF
Pemain Thailand dan Malaysia kedapatan saling pukul di partai final Piala AFF U-15 2019 yang digelar pada hari Jumat (9/8/2019) di Stadion IPE, Chonburi.

BOLASPORT.COM - Pemain timnas U-15 Thailand yang terlibat perkelahian dengan Malaysia, Kongpop Sroirak meminta maaf kepada Presiden FA Thailand, Rabu (14/8/2019).

Presiden FA Thailand, Somyot Poompanmoung mengundang seluruh sekuat timnas U-15 Thailand yang berlaga di Piala AFF U-15 2019.

Dalam skuat Thailand, juga terdapat salah satu pemain bernama Kongpop Sroirak yang menjadi sorotan lantaran terlibat perkelahian melawan Malaysia dalam laga final Piala AFF U-15 2019 yang digelar di Stadion IPE, Chonburi, Jumat (9/8/2019).

Kongpop didampingi kedua orang tuanya akhirnya meminta maaf kepada seluruh pemain, ofisial dan pelatih Thailand U-15 atas tindakan yang ia perbuat.

Dia mengaku menyesali perbuatan.

Somyot Poompanmoung yang menyaksikan langsung, turut memberi komentar.

Baca Juga: Tanggapan UEFA soal Dugaan Penyelamatan Ilegal Adrian Saat Gagalkan Penalti Tammy Abraham

Ia berpesan kepada Kongpop untuk mengubah perilakunya.

"Saatnya mengubah attitude, baik itu attitude di dalam dan luar lapangan. Lalu kembali untuk bekerja keras dan menjadi pemain hebat," kata Somyot seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi FA Thailand.

Insiden baku hantam antara pemain Thailand dan Malaysia tak terelakan dalam laga final Piala AFF U-15 2019 yang digelar di Stadion IPE, Chonburi, pada Jumat (9/8/2019).

Kejadian bermula ketika pertandingan memasuki masa injury time.

Pemain Malaysia mencoba mengulur waktu dengan berlama-lama mengendalikan bola di pojok lini pertahanan sendiri.

Saat itu, Thailand tengah tertinggal dengan skor 1-2.

Salah satu pemain Thailand tak sabar hingga terpaksa menjatuhkan pemain Malaysia untuk merebut bola.

Baca Juga: Proses Naturalisasi Fabiano Beltrame Kembali Molor, Padahal Akan Diduetkan Pemain Anyar Persib

Pemain Malaysia yang dijatuhkan, Adam Uwais tak terima dan mendorong pemain Thailand itu.

Keributan justru merembet ke pemain lain.

Salah satu pemain Thailand, Kongpop Sroirak pun terlibat keributan hingga melancarkan pukulan ke dua pemain Malaysia, Muhammad Izwan dan Zubaidi Mohd Buang.

Pemain Malaysia lain, Khairil Zain membalas pukulan Kongpop, sebelum akhirnya pemain Thailand itu berlari membabi buta dan hampir memukul satu pemain Malaysia lagi.

Ia pun akhirnya dapat ditenangkan oleh tiga orang rekannya dan tiga pemain Malaysia lain.

Kongpop akhirnya harus diganjar kartu merah oleh wasit karena kelakuannya tersebut.

Malaysia berhak atas trofi Piala AFF U-15 2019 setelah memenangi laga dengan skor 2-1.

Sementara Thailand harus puas dengan predikat runner-up turnamen.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala AFF U-18 2019 - Indonesia Vs Malaysia Tepat Saat HUT Ke-74 RI

Ttimnas U-15 Malaysia merayakan gelar juara Piala AFF U-15 2019 usai mebungkam Thailand di partai final pada hari Jumat (9/8/2019) di Stadion IPE, Chonburi.
AFF
Ttimnas U-15 Malaysia merayakan gelar juara Piala AFF U-15 2019 usai mebungkam Thailand di partai final pada hari Jumat (9/8/2019) di Stadion IPE, Chonburi.

Setelah meminta maaf kepada Presiden FA, Kongpop sendiri masih akan bergabung dengan timnas U-15 Thailand untuk berlaga di ajang-ajang selanjutnya.

Setelah ajang Piala AFF U-15 2019, Thailand akan mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-16 yang akan berlangsung antara 18-22 September di Myanmar.

Thailand berada satu grup dengan tuan rumah Myanmar, Korea Selatan, dan Taiwan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan kedua Liga Inggris 2019-2020. . Tim favorit kalian melawan siapa? . #ligainggris #premierleague #epl #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : fathailand.org
REKOMENDASI HARI INI

Permainan Sudah Mudah Dibaca Lawan, Fikri/Daniel Putar Otak Demi Tembus Ranking 15 Besar dan Naik Podium

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136