Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Weliansyah Ungkap Strategi Semen Padang saat Hadapi PSIS Semarang

By Nezatullah Wachid Dewantara - Jumat, 16 Agustus 2019 | 11:00 WIB
Pelatih Semen Padang FC, Weliansyah
REZI AZWAR/TRIBUNPADANG.COM
Pelatih Semen Padang FC, Weliansyah

BOLASPORT.COM - Semen Padang FC akan menjamu PSIS Semarang dalam pekan ke-14 Liga 1 2019 di Stadion H Agus Salim, Kota Padang pada Jumat (16/8/2019).

Semen Padang sampai saat ini masih berusaha mencari kemenangan perdana pada Liga 1 musim 2019.

Pelatih Semen Padang, Weliansyah mengungkapkan, bahwa dirinya akan mencoba berbagai cara agar timnya dapan meraih kemenangan.

Pelatih asal Jakarta ini mengatakan, Semen Padang sedikit lebih diuntungkan karena bermain di kandang.

Baca Juga: Pertandingan Pertama Liga Spanyol, Lionel Messi Ditinggal Barcelona

"Kami coba mana yang terbaik dan mana yang menguntungkan tim ini," ujar Weliansyah dikutip BolaSport.com dari TribunPadang.com.

"Apalagi, kami bermain di home, kami akan lebih menyerang," ucapnya.

Weliansyah juga tidak menyebutkan siapa-siapa saja pemain yang akan dimainkannya di laga nanti.

Sebab, ia ingin mencoba beberapa formasi yang tentu membutuhkan komposisi pemain yang berbeda-beda.

Baca Juga: Angkernya Kandang Arema FC, Kanjuruhan Gudang Gol Melimpah di Liga 1

Menurut Weli, semua formasi sama saja.

"Kami akan lihat siapa yang lebih siap," kata Weliansyah.

Selain memanfaatkan situasi bermain di kandang, Weliansyah juga akan mengambil keuntungan dari kondisi PSIS.

Hal itu karena tim berjulukan Mahesa Jenar tersebut datang ke Padang tanpa didampingi oleh pelatih kepala.

Baca Juga: Berikut Info Penukaran Tiket Laga Madura United Vs Persija Jakarta

Jafri Sastra yang sebelumnya menduduki kursi pelatih PSIS dicopot oleh manajemen klub karena tak kunjung memberikan hasil positif.

Weliansyah ingin menjadikan pertandingan melawan PSIS sebagai momentum untuk meraih kemenangan perdana tim dengan alias Kabau Sirah tersebut.

"Yang jelas, inilah momentum, kalau kami ingin bangkit di sini," tutur pelatih 56 tahun tersebut.

"Karena persaingan sama mereka tidak jauh."

Baca Juga: Petinggi Yamaha Akui Timnya Masih Alami Krisis pada Musim 2019

Baca Juga: Madura United Vs Persija, Misi Tak Boleh Ditawar dari Julio Banuelos

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan kedua Liga Inggris 2019-2020. . Tim favorit kalian melawan siapa? . #ligainggris #premierleague #epl #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Estu Santoso
Sumber : TribunPadang.com
REKOMENDASI HARI INI

Akademi Persib Cimahi dan 8 Pemain Terbaik Jadi Wakil Indonesia ke Gothia Cup 2025

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X