BOLASPORT.COM - Bayern Muenchen resmi mendatangkan pemain Barcelona, Philippe Coutinho, dengan status pinjaman pada bursa transfer musim panas 2019.
Masa depan transfer Philippe Coutinho akhirnya terjawab sudah.
Philippe Coutinho resmi berlabuh ke Bayern Muenchen pada musim panas 2019.
Barcelona dan Bayern Muenchen telah saling sepakat mengenai transfer Coutinho.
Coutinho dikontrak juara Bundesliga musim 2018-2019 itu dengan status pinjaman selama satu musim.
Namun, Bayern Muenchen dapat mempermanenkan status Coutinho setelah kontraknya berakhir pada 30 Juni 2020.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Muenchen diwajibkan membayar gaji Coutinho sebesar 8,5 juta euro (sekitar Rp 134 miliar) per pekan dan opsi pembelian dicantumkan sebesar 120 juta euro (sekitar 1,89 triliun).
Pihak Muenchen telah mengonfirmasi kepindahan Coutinho ke klub raksasa Jerman itu pada Jumat (16/8/2019).
Coutinho dibeli Barcelona dari Liverpool pada Juli 2018 senilai 120 juta euro.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | mirror.co.uk, Fcbayern.com |
Komentar