BOLASPORT.COM - Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, mendapat satu slot untuk memperebutkan Puskas Award alias gol terbaik.
FIFA mengumumkan 10 kandidat penerima Puskas Award 2019 pada Senin (19/8/2019).
Terselip nama Lionel Messi dalam barisan nominator tersebut.
Baca Juga: Gagalnya Rojo ke Everton Ternyata akibat Ulah Pemilik Man United
Sang superstar mencetak gol 'ajaib' kala FC Barcelona menggebuk Real Betis 4-1 di Stadion Benito Villamarin, 18 Maret 2019.
Dari jarak yang cukup jauh, plus dikawal bek lawan, kapten timnas Argentina itu melepaskan tendangan cungkil yang melewati kepala kiper Pau Lopez.
❗️ Official — Messi's goal vs Real Betis last season has been nominated for the FIFA Puskás award.
Congratulations, Leo! pic.twitter.com/i0Gc84oxEM
— BU Videos/Gifs (@BU_Videos) August 19, 2019
Zlatan Ibrahimovic juga masuk daftar nominasi berkat gol spektakulernya ke gawang Toronto FC dalam pertandingan Liga Amerika Serikat.
Kaum hawa pun tak mau kalah bersaing.
Pemain wanita diwakili oleh Ajara Nchout (Kamerun), Amy Rodriguez (Amerika Serikat), dan Billie Simpson (Irlandia Utara).
Baca Juga: Top Scorer Piala AFF U-18 2019 - Bagus Kahfi Tersubur, Supriadi di Urutan Kedua
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2019 - Yulfira/Jauza Langsung Angkat Kopor
Peraih trofi Puskas ditentukan lewat voting yang akan dibuka mulai 1 September mendatang.
Adapun pengumuman pemenang dilaksanakan pada 23 September di Milan.
Daftar 10 nominasi Penghargaan Puskas 2019:
- Matheus Cunha (Brasil): Bayer Leverkusen vs RB Leipzig
- Zlatan Ibrahimovic (Swedia): Toronto FC vs LA Galaxy
- Lionel Messi (Argentina): Real Betis vs FC Barcelona
- Ajara Nchout (Kamerun): Kamerun vs Selandia Baru
- Fabio Quagliarella (Italia): Sampdoria vs Napoli
- Juan Fernando Quintero (Kolombia): River Plate vs Racing Club
- Amy Rodriguez (AS): Utah Royals vs Sky Blue FC
- Billie Simpson (Irlandia Utara): Sion Swifts Ladies FC vs Cliftonville Ladies FC
- Andros Townsend (Inggris): Manchester City vs Crystal Palace
- Daniel Zsori (Hungaria): Debrecen FC vs Ferencvaros TC
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Marca |
Komentar