BOLASPORT.COM - Persib Bandung sudah mulai bergerak di bursa transfer Liga 1 2019.
Persib Bandung sudah mengikat tiga pemain untuk putaran kedua Liga 1 2019.
Persib Bandung pun diminati oleh empat kiper Liga 1 2019.
Seperti yang diketahui Persib Bandung hanya memiliki dua kiper, I Made Wirawan dan Aqil Savik.
Baca Juga: Persija Vs Kalteng Putra, Sistem Penjualan Tiket Online Tidak Berlaku
Kiper Muhammad Natshir masih dalam pemulihan cedera yang harus menepi terlalu lama.
Berikut BolaSport.com rangkum bursa transfer Persib di Liga 1 2019:
3 Pemain Asing Baru Persib untuk Putaran Kedua Liga 1 2019
Persib Bandung telah memutuskan untuk melepas tiga pemain asingnya, Bojan Malisic, Rene Mihelic, dan Artur Gevorkyan.
Sebagai gantinya, Persib Bandung merekrut tiga pemain asing baru.
Persib merekrut Kevin van Kippersluis, Nick Kuipers, dan Omid Nazari.
Selain tiga pemain asing itu, Persib kemungkinan akan diperkuat oleh Fabiano Beltrame di putaran kedua.
Baca Juga: Madura United Vs Bali United, Respek Spaso terhadap Dejan Antonic
Persib Diminati 4 Penjaga Gawang
Pada bursa tranfer ini, Persib diminati oleh empat penjaga gawang.
Mengingat Persib Bandung hanya memiliki dua penjaga gawang, sejak Muhammad Natshir mengalami cedera.
BolaSport.com melansir dari Tribun Jabar, pelatih kiper Persib Gatot Prasetyo mengatakan bawah pihaknya sudah mendapat tiga nama penjaga gawang untuk mengganti posisi Muhammad Natshir.
Tiga nama yang itu ialah Yogi Triyana, Syaiful, dan Alfonsius Kelvan.
Yogi Triyana dan Syaiful saat ini merupakan kiper pelatih di Persita.
Untuk Alfonsius Kelvan merupakan kiper ketiga Borneo FC yang teah mengundurkan diri.
Sebenarnya, satu kiper juga berminat bergabung dengan Persib Bandung.
Ia adalah Teja Paku Alam yang saat ini berseragam Semen Padang.
Baca Juga: Semen Padang Vs Persela, Nil Maizar Tak Akan Bersikap Neko-Neko Hadapi Klub Mantan
"Ada kiper-kiper muda lagi yang sempat telepon ke kami seperti Yogi Triyana dari Persita, sama Syaiful yang dulu di PSM tapi sekarang di Persita juga lalu Alfonsius Kelvan," ujar Gatot, dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.
"Tapi kita harus lihat juga seperti keseriusan mereka. Jadi sama Teja empat kiper,” ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar