BOLASPORT.COM - Dua pemain asal Papua milik Kalteng Putra, Patrich Wanggai dan Ferinando Pahabol punya pesan terkait insiden mahasiswa Papua di Surabaya beberapa hari lalu.
Patrich Wanggai menyerukan perdamaian di antara semua orang Indonesia serta meminta mengambil pembelajaran dari insiden rasialis yang menimpa mahasiswa Papua.
Eks pemain Persib Bandung itu berharap hal-hal tak pantas dan penghinaan kepada orang-orang Papua tak terulang lagi pada masa depan.
Pemain yang pernah memperkuat timnas U-23 Indonesia tak ingin ada perpecahan lantaran suatu perbedaan.
"Saya rasa harus saling menghargai karena kami orang Papua juga sangat menghargai," kata Patrich Wanggai kepada wartawan seusai laga kontra Persija di Stadion Madya, Selasa (20/8/2019).
"Ya, saya harap jangan ada hal-hal itu lagi biar tidak memecah belah. Kami juga sama-sama orang Indonesia," ujarnya menambahkan.
Baca Juga: Pemain Papua PSS Sleman Sedih dengan Insiden Rasialis di Surabaya
Sementara itu, Ferinando Pahabol hanya bisa menyatakan kata sepakat dengan ucapan seniornya terkait isu ini.
"Saya setuju sama dengan kakak Patrich Wanggai," tutur Pahabol singkat dan berlalu meninggalkan Stadion Madya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar