BOLASPORT.COM - Ada cerita menarik di balik cedera yang dialami penyerang FC Barcelona, Ousmane Dembele.
Ousmane Dembele menderita cedera hamstring kala FC Barcelona takluk 0-1 di kandang Athletic Bilbao dalam partai pekan pembuka Liga Spanyol, Jumat (16/8/2019).
Anehnya, menurut laporan Sport yang dikutip BolaSport.com, sang wonderkid Prancis menolak ketika hendak diperiksa oleh tim medis Barca.
Baca Juga: Satu Gol Alexis Sanchez Lebih Mahal dari 4 Jet Tempur TNI
Pemuda berusia 22 tahun itu justru menghilang dan tak ikut pulang ke Catalunya bersama pemain-pemain Blaugrana lain.
Media Spanyol lainnya, El Chiringuito, menceritakan apa yang terjadi pada Dembele setelah pertandingan.
Dembele disebut bermalam di Bandara Bilbao sebelum akhirnya bertolak ke Senegal dengan jet pribadi.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Dihina Dunia karena Joget di Iklan E-Commerce
Baca Juga: Rekap Hasil Kejuaraan Dunia 2019 - Indonesia Loloskan 6 Wakil ke Babak Ketiga
Tiga hari pasca-laga kontra Bilbao, ia baru muncul di tempat latihan Barca dan menjalani tes medis.
Hasil pemeriksaan pun menunjukkan cedera pada hamstring pemain berlabel "Anak Nakal" itu.
Kaki Dembele memang bak terbuat dari kaca. Rentan akan masalah.
Sejak gabung ke Barcelona pada 2017, ia tercatat sudah enam kali mengalami cedera, tiga di antaranya hamstring.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Sport |
Komentar