BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah, atau akrab disapa Banur optimistis timnya dapat meraih poin saat menghadapi Madura United.
PSIS Semarang akan menghadapi Madura United pada pekan ke-33 Liga 1 2019 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Madura, Sabtu (24/8/2019) pukul 18.00 WIB.
Tim tamu PSIS Semarang sedang berusaha bangkit dari keterpurukan setelah pada empat laga terakhir mengalami hasil yang kurang memuaskan.
Laskar Mahesa Jenar meraih tiga kali kekalahan dan satu kali hasil imbang.
Baca Juga: PSIS Semarang Boyong 18 Pemain untuk Menghadapi Madura United
Praktis, hingga saat ini tim asuhan Bambang Nurdiansyah tersebut menempati posisi ke-12 klasemen sementara Liga 1 2019.
Mereka mengumpulkan 15 poin dari 14 laga terakhir yang sudah diikuti di Liga 1 2019.
Dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub, Sabtu (24/8/2019), Bambang Nurdiansyah meyakini anak-anak asuhnya memiliki tekad untuk mengambil poin saat menghadapi Madura United.
Dia pun mengaku masih dalam tahap observasi sejak ditunjuk menangani PSIS Semarang.
"Saya masih baru masuk observasi dan meraba. Tetapi saya yakin anak-anak hari ini mampu meraih tiga poin," ujar Bambang Nurdiansyah.
Baca Juga: Semen Padang Vs PSIS Semarang, Harga Tiket Pertandingan Turun
Pertandingan melawan Madura United menjadi ujian kedua bagi Bambang Nurdiansyah menangani PSIS Semarang.
Sebab, pada laga sebelumnya dia hanya sanggup membawa PSIS Semarang bermain imbang 0-0 melawan Bhayangkara FC.
"Saya masuk saat PSIS mendapatkan hasil minor selama empat laga berturut-turut. Tentu ada PR yang harus saya selesaikan di sini, salah satunya penyelesaian akhir," ucap Bambang Nurdiansyah.
"Saya yain dengan kondisi pemain, mereka akan bekerja keras mencuri poin di Madura United," kata Bambang Nurdiansyah.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | psis.co.id |
Komentar