BOLASPORT.COM - Madura United mulai menetapkan kebijakan larangan agar pemain tidak meninggalkan Pamekasan seusai pertandingan.
Pemain Madura United dilarang meninggalkan wilayah Pamekasan, Madura, hingga kompetisi putaran pertama Liga 1 2019 selesai.
Hal ini diberikan setelah Madura United gagal meraih kemenangan pada empat laga sebelumnya.
Kebijakan larangan meninggalkan wilayah Pamekasan akhirnya membuahkan hasil ketika Madura United berhasil menang 3-0 atas PSIS Semarang.
Kemenangan ini membuat Madura United menempati posisi ketiga klasemen sementara Liga 1 2019 dengan 26 poin.
Baca Juga: Tanpa Dejan Antonic, Madura United Tumbangkan PSIS Semarang
Meski meraih kemenangan, aturan ketat yang diberikan oleh manajemen klub kepada pemain tetap masih berlaku.
Dikutip BolaSport.com dari laman Kompas, Senin (26/8/2019), selama ini pemain Madura United memang biasa langsung meninggalkan Pamekasan dan kembali ke mess yang ada di Bangkalan seusai pertandingan.
Beberapa pemain asing juga diizinkan kembali ke rumah yang disediakan oleh manajemen di Surabaya.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar