BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah, kebingungan setelah satu bek andalannya, Muhammad Rio Saputro, absen menjelang laga melawan Arema FC.
PSIS Semarang akan menghadapi Arema FC pada pekan ke-17 Liga 1 2019 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, pada Sabtu (31/8/2019).
Beberapa hari menyambut laga, pelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah, mengaku kebingungan setelah salah satu bek tengahnya, Muhammad Rio Saputro, absen.
Muhammad Rio Saputro absen karena cedera ketika timnya kalah 0-3 saat menghadapi Madura United pada laga sebelumnya.
Dia dikabarkan mengalami cedera pada awal-awal babak kedua sehingga diprediksi absen saat PSIS Semarang menghadapi Arema FC.
Baca Juga: Bambang Nurdiansyah Ingin Segera Perbaiki Masalah PSIS Semarang
Dikutip BolaSport.com dari laman Tribun Jateng, Senin (26/8/2019), dalam laga PSIS Semarang melawan melawan Madura United, Bambang Nurdiansyah menunjuk Patrick Mota sebagai bek tengah.
Eks pelatih Persita Tangerang ini terpaksa menggunakan jasa Patrick Mota untuk menggantikan peran Muhammad Rio Saputro yang tidak bisa melanjutkan pertandingan.
Kabar mengenai Muhammad Rio Saputro cedera diungkapkan langsung oleh fisioterapis tim Dewan Widya Darma.
Cederanya Muhammad Rio Saputro membuat Bambang Nurdiansyah harus berpikir keras untuk dapat mencari penggantinya.
"Jika dilihat mekanisme cederanya, besar kemungkinan Rio mengalami cedera hamstring strain," ujar Dewan.
"Karena waktu mau intersep bola, hamstring kirinya mengalami over stretch atau terulur berlebihan," ucap Dewan.
Baca Juga: Diwarnai Kartu Merah, Bhayangkara FC Main Imbang Lawan PSIS Semarang
Dewan Widya Darman mengatakan jika pemain mengalami cedera hamstring, maka butuh waktu lama untuk pulih.
"Pada prinsipnya, cedera hamstring ini tergantung grade-nya," kata Dewan.
"Jika cedera hamstring tidak terlalu parah, paling cepat dua minggu untuk pemulihan cedera sang pemain," ucap Dewan.
PSIS Semarang belum konsisten meraih hasil positif setelah mereka mengalami delapan kali kekalahan dari 15 laga yang sudah diikuti musim ini.
Alhasil, posisi mereka terus mengalami penurunan dan kini menempati peringkat ke-14 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan 15 poin.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Tribunjateng.com |
Komentar