Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dovizioso dan Mir Masuk dalam Daftar Rider yang Ikut Tes di Misano

By Agustinus Rosario - Rabu, 28 Agustus 2019 | 16:02 WIB
Andrea Dovizioso (Ducati) sukses mengakhiri sesi balapan MotoGP Republik Ceska 2019 pada Minggu (4/8/2019) dengan finis sebagai runner up.
TWITTER.COM/DUCATIMOTOR
Andrea Dovizioso (Ducati) sukses mengakhiri sesi balapan MotoGP Republik Ceska 2019 pada Minggu (4/8/2019) dengan finis sebagai runner up.

BOLASPORT.COM - Nama Andrea Dovizioso dan Joan Mir masuk dalam daftar pembalap yang mengikuti tes resmi MotoGP di Sirkuit Misano.

Seusai melakoni MotoGP Inggris 2019 pada akhir pekan lalu, para pembalap MotoGP akan kembali mengaspal di Sirkuit Misano, San Marino, pada 29-30 Agustus 2019 pekan ini.

Bukan untuk membalap, tetapi para pembalap MotoGP tersebut akan menguji coba motornya di sirkuit yang bernama resmi Misano World Circuit Marco Simoncelli itu.

Total sebanyak 24 pembalap dari 14 tim akan turut ambil bagian dalam sesi tes resmi tersebut. Termasuk dua pembalap yang baru pulih dari cedera.

Baca Juga: Timnas U-15 Indonesia Menang di Qatar, Bima Sakti Ungkapkan Hal Ini

Nama Andrea Dovizioso dan Joan Mir tercatat sebagai peserta tes resmi yang akan dimulai pada hari Kamis (29/8/2019) besok.

Dovizioso baru saja mengalami crash horor dalam gelaran MotoGP Inggris 2019 ketika motor yang dikendarainya menerjang motor Fabio Quartararo di tikungan pertama.

Pembalap Missino Winnow ini bahkan sempat dikabarkan mengalami kehilangan memori sementara akibat trauma di bagian kepala.

Dovizioso dan Quartararo sendiri sempat dinyatakan tidak fit pasca-insiden itu.

Baca Juga: Jelang Sesi Tes Resmi MotoGP, Jorge Lorenzo Beri Masukan untuk Honda

Adapun Joan Mir telah absen dalam dua seri balap terakhir menyusul kecelakaan yang dialaminya dalam sesi tes di Automotodrom Brno, Republik Ceska, awal bulan ini.

Seusai menjalani perawatan intensif, rookie berusia 21 tahun ini kabarnya sudah kembali menjalani porsi latihan normal dan siap turun mendampingi Alex Rins.

Selain 22 pembalap reguler MotoGP yang dipastikan mengikuti sesi tes resmi, ada dua pembalap penguji yang juga turut mengaspal di Misano.

Stefan Bradl, yang sempat menggantikan posisi Jorge Lorenzo selama X-Fuera menjalani pemulihan cedera, akan mewakili tim HRC dalam sesi tes besok.

Selain Bradl, pembalap penguji Ducati, Michelle Pirro, juga akan turut beraksi di trek bersama Dovizioso dan Danillo Petrucci.

Tes resmi MotoGP di Sirkuit Misano akan berlangsung pada Kamis (29/8/2019) hingga Jumat (30/8/2019).

Menurut jadwal, setiap harinya test ride akan berlangsung mulai pukul 09.30 dan diakhiri pada pukul 18.00 waktu setempat.

Baca Juga: Raphael Maitimo Bisa Dimainkan PSM Lawan Persija, Ini Penjelasannya

Berikut para rider yang telah terdaftar untuk mengikuti sesi tes resmi di Sirkuit Misano

Misision Winnow Ducati
Andrea Dovizioso
Danilo Petrucci

Repsol Honda
Marc Márquez
Jorge Lorenzo

Monster Energy Yamaha
Maverick Viñales
Valentino Rossi

Suzuki Ecstar Team
Alex Rins
Joan Mir

LCR Honda
Cal Crutchlow
Takaaki Nakagami

Petronas Yamaha SRT
Fabio Quartararo
Franco Morbidelli

Pramac Racing Ducati
Francesco Bagnaia
Jack Miller

Red Bull KTM Factory Racing
Pol Espargaró
Johann Zarco

Aprilia Gresini
Andrea Iannone
Aleix Espargaró

Red Bull KTM Tech3
Hafizh Syahrin
Miguel Oliveira

Real Avintia Ducati
Tito Rabat
Karel Abraham

Pembalap Penguji HRC
Stefan Bradl

Pembalap Penguji Ducati
Michele Pirro

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Mees Hilgers dan Eliano Reijnders akan Disumpah Pada 30 September 2024, Bisa Didaftarkan Bela Timnas Indonesia Lawan Bahrain dan China

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
5
12
2
Man City
4
12
3
Aston Villa
5
12
4
Chelsea
5
10
5
Arsenal
4
10
6
Newcastle
5
10
7
Brighton
4
8
8
Fulham
5
8
9
Nottm Forest
4
8
10
Tottenham
5
7
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
Bali United
6
11
4
PSM
6
11
5
Persib
5
9
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Dewa United
6
7
9
Persita
5
7
10
Barito Putera
5
7
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Real Madrid
6
14
3
Atlético Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Alavés
6
10
6
Athletic Club
6
10
7
Osasuna
6
10
8
Celta Vigo
5
9
9
Real Betis
5
8
10
Mallorca
6
8
Klub
D
P
1
Torino
5
11
2
Udinese
4
10
3
Napoli
5
10
4
Juventus
5
9
5
Empoli
5
9
6
Inter
4
8
7
Lazio
4
7
8
Atalanta
4
6
9
Verona
5
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X