BOLASPORT.COM - Laga kandang Persija Jakarta pada partai tunda pekan ketujuh Liga 1 2019 kontra PSM Makassar sepi penonton di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (28/8/2019).
Suporter Persija Jakarta, The Jakmania, yang biasanya memenuhi SUGBK, kali ini hanya mengisi beberapa sektor tribune bawah pada laga kontra PSM Makassar.
Alhasil, atmosfer di SUGBK tak seramai biasanya ketika diisi minimal oleh 50 ribuan suporter yang datang langsung menyaksikan laga.
Dari pengamatan BolaSport.com, hanya ada sekitar 10-15 ribu suporter plus beberapa suporter tandang dari PSM yang berkisar di angka 300-an orang di tribune penonton away.
Baca Juga: Raphael Maitimo Bisa Dimainkan PSM Lawan Persija, Ini Penjelasannya
Ini adalah kali kedua laga kandang Persija sepi penonton setelah pada laga sebelumnya kontra Kalteng Putra juga terjadi pemandangan serupa.
Saat itu hanya ada 4.124 penonton yang menyaksikan laga Macan Kemayoran Vs Kalteng Putra di Stadion Madya, Jakarta, 20 Agustus 2019.
Sepinya penonton adalah imbas dari penurunan performa Persija yang terjerembap di papan bawah klasemen sementara Liga 1.
Hal itu terjadi lantaran Persija hanya mampu meraih sekali kemenangan dalam lima pertandingan terakhir pada semua ajang.
Plus kegagalan pasukan Julio Banuelos menjuarai Piala Indonesia 2018 setelah kalah agregat 1-2 dari PSM Makassar hasil dari dua pertandingan partai final.
View this post on InstagramInilah tim terbaik pekan ke-16 Liga 1 2019, ada pemain idolamu? #liga12019 #BanggaSepakBolaKita
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar