BOLASPORT.COM - Persija Jakarta kembali bermain imbang saat melawan PSM Makassar pada laga tunda pekan ketujuh Liga 1 2019.
Misi Persija Jakarta untuk menggeser Persib Bandung di klasemen Liga 1 2019 kembali tertunda.
Pada pekan lalu, Persija yang diunggulkan hanya mampu bermain imbang 1-1 kontra Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (24/8/2019).
Kini, Persija dipaksa bermain imbang di kandang ketika menjamu PSM Makassar pada laga tunda pekan ketujuh Liga 1 2019.
Baca Juga: Bambang Pamungkas Dapat Kartu Kuning, Persija Ditahan PSM Makassar
CUPLIKAN PERTANDINGAN.
Macan Kemayoran dan Juku Eja barbagi satu poin sore ini.#ShopeeLiga1 #ShopeeForMen #ShopeeID pic.twitter.com/YIqKWjxR1L
— Shopee Liga 1 (@Liga1Match) August 28, 2019
Dukungan dari The Jak Mania di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada Rabu (28/8/2019), tak cukup membuat Persija digdaya di hadapan PSM.
Sejumlah peluang yang dimiliki pemain Persija tak mampu membuahkan gol.
Termasuk sundulan Bambang Pamungkas dan Ryuji Utomo pada pertengahan babak kedua yang tak mampu mengoyak jala Rivky Mokodompit.
Laga Persija kontra PSM Makassar pun berakhir imbang tanpa gol.
Baca Juga: Laga Berkutat di Tengah, Persija dan PSM Kompak Belum Cetak Gol
Hasil ini membuat Persija tertahan di peringkat ke-15 klasemen sementara Liga 1 2019.
Tim berjulukan Macan Kemayoran itu mengoleksi 14 poin dari 13 pertandingan Liga 1 2019.
Masih ada tiga pertandingan tunda yang bisa digunakan Persija untuk menyalip Persib di peringkat ke-12 klasemen sementara Liga 1 2019.
Kali ini, Persija hanya terpaut dua angka dari Persib yang membukukan 16 poin dari 16 pertandingan Liga 1 2019.
Pada pekan ke-17, Persija akan menghadapi tim yang berada satu tingkat di bawahnya, Perseru Badak Lampung FC pada Minggu (1/9/2019).
Sedangkan Persib akan berjumpa dengan tim papan atas klasemen, PSS Sleman pada Jumat (30/8/2019).
Baca Juga: Timnas Indonesia Kalahkan Bhayangkara FC, Pemain Undangan Cetak Gol
Baca Juga: Timnas Malaysia Pakai Jasa Psikolog Jelang Laga Lawan Timnas Indonesia
Baca Juga: Timnas U-15 Indonesia Menang di Qatar, Bima Sakti Ungkapkan Hal Ini
View this post on Instagram
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar