BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, puas dengan kemajuan yang diraih tim Yamaha dalam mengembangkan motornya.
Peraih tujuh gelar juara dunia MotoGP ini sedikit demi sedikit kembali ke performa terbaiknya.
The Doctor secara berturut-turut mampu finis di urutan ke-4 dalam gelaran MotoGP Austria 2019 dan MotoGP Inggris 2019.
Hal ini tidak lepas dari kerja keras tim Yamaha untuk menyempurnakan motor YZR-M1 selama jeda musim panas yang lalu.
Kini, Rossi optimis pabrikan asal Jepang tersebut mampu untuk kembali bersaing, baik dalam sisa kompetisi MotoGP 2019 maupun dalam kompetisi MotoGP 2020 yang akan datang.
"Yamaha mulai mengerjakan sektor-sektor yang saya keluhkan selama dua setengah tahun ini," tutur Rossi dikutip Bolasport.com dari Motorsport.
"Selama ini saya menuntut perbaikan pada akselerasi dan juga pada komponen elektronik yang membuat ban belakang motor saya lebih baik."
"Namun, mereka baru serius mengerjakannya dalam beberapa bulan terakhir," ujarnya lagi.
Baca Juga: Gol Keren Karl Max Buat Madura United Tertahan Saat Jamu Semen Padang
Adapun selama ini motor Yamaha dikenal memiliki kekurangan dalam hal tenaga dibandingkan dengan rival mereka.
"Kami sudah berkembang, namun perjalanan masih jauh," kata pembalap berusia 40 tahun ini.
"Kami masih sering tertinggal dari pembalap lain pada saat balapan. Motor-motor lain bahkan bisa melaju 12km/jam lebih cepat daripada kami di lintasan lurus."
"Tentu, saya tidak mengharapkan kami akan sekuat Ducati di trek lurus, namun paling tidak saya berharap kami dapat memperkecil jarak hingga setengahnya," imbuh Rossi.
Lebih lanjut, Rossi berharap Yamaha dapat segera menerapkan carbon swingarm yang menurutnya menjadi solusi untuk memperpanjang umur ban belakang motornya.
"Dengan itu (carbon swingarm) mungkin kami akan semakin kompetitif, baik di sisa musim ini maupun di musim depan," kata Rossi menyimpulkan.
Baca Juga: Persebaya Surabaya Antisipasi Bola Mati saat Jumpa Bhayangkara FC
Step by step ????
— Monster Energy Yamaha MotoGP (@YamahaMotoGP) August 26, 2019
The Misano Test is next ????#MonsterYamaha | #MotoGP | #BritishGP | #VR46 | #MV12 | @MotoGP pic.twitter.com/iGuTG7tnQA
The Doctor dan para rider lain akan kembali mengaspal pada sesi tes resmi MotoGP yang akan digelar di Sirkuit Misano mulai besok Kamis (29/8/2019).
Sesi tes ini merupakan kesempatan bagi tim-tim MotoGP untuk mematangkan persiapan mereka menyambut kompetisi MotoGP 2020.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Motorsport |
Komentar