BOLASPORT.COM - Keinginan Barcelona untuk menuntaskan transfer Neymar dari Paris Saint-Germain (PSG) bergantung pada Ousmane Dembele.
Keterbatasan waktu menjelang ditutupnya bursa transfer musim panas 2019 membuat Barcelona semakin gencar dalam melakukan pengejaran.
Satu tawaran terakhir yang dilempar untuk mendapat Neymar adalah dengan menyertakan Ousmane Dembele.
Ousmane Dembele menjadi pemegang peranan kunci keberhasilan transfer Neymar untuk Barcelona.
Baca Juga: Pintu Angel Correa ke AC Milan Mulai Tertutup
Paris Saint-Germain (PSG) telah memberi lampu hijau kepada El Barca apabila turut menyertakan winger Prancis itu dalam kesepakatan transfer Neymar.
Namun Dembele disebutkan tidak ingin meninggalkan Barcelona meksipun pihak klub menginginkannya pergi dengan status pinjaman di PSG.
Barcelona pun tidak mau menyerah dengan pemainnya dan mencoba untuk membujuk sang pemain agar bersedia pindah.
Dilansir BolaSport.com dari Sport, dua orang berpengaruh Barcelona sampai turun tangan untuk meyakinkan Dembele agar bersedia pindah.
Baca Juga: Tak Bisa Gaet Bek Juventus, AS Roma Pilih Kembali ke Pemain Liverpool
Kedua orang tersebut adalah pelatih El Barca, Ernesto Valverde dan direktur olahraga, Eric Abidal.
Baik Ernesto Valverde dan Eric Abidal telah mengajak Dembele berbicara guna meyakinkannya agar bersedia pindah meski berstatus pinjaman.
Percakapan antara kedua belah pihak tanpa bernada ancaman dan menegaskan bahwa PSG dapat menjadi pilihan yang baik bagi Dembele.
Mantan pelatihnya di Borussia Dortmund, Thomas Tuchel pun berencana membujuk Dembele agar bersedia bergabung dengan PSG.
Baca Juga: Jadwal Liga Italia Pekan Kedua - Laga Akbar Juventus Vs Napoli
Dembele sendiri mendarat di Barcelona pada 2017 setelah ditebus dengan mahar 105 juta euro (sekitar Rp 1,6 triliun) dari Borussia Dortmund.
Diharapkan bisa menggantikan peran Neymar yang pergi ke Paris Saint-Germain, Dembele justru tak bisa menampilkan performa memuaskan.
Namun rentetan cedera membuat Dembele hanya berkontribusi 18 gol dan 17 assist dalam 66 penampilan di berbagai ajang bareng Barcelona.
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Sport-english.com |
Komentar