BOLASPORT.COM - Empat kelompok suporter dari klub Liga Inggris bersatu memberikan protes soal keputusan UEFA.
Jelang undian Liga Champions yang akan digelar UEFA malam nanti pukul 23.00 WIB, ada sebuah pesan muncul dari tanah Inggris.
Pesan tersebut muncul dari kelompok suporter empat klub besar Liga Inggris.
Empat klub tersebut adalah Liverpool, Tottenham Hotspur, Chelsea, dan Arsenal.
Mereka adalah empat klub yang musim lalu muncul sebagai finalis di Liga Champions dan Liga Europa.
Arsenal Supporters’ Trust, Chelsea Supporters’ Trust, Liverpool’s Spirit of Shankly, dan Tottenham Hotspur Supporters’ Trust marah soal penyelenggaraan partai final tersebut.
Ada empat hal yang membuat mereka kecewa: mahalnya tiket perjalanan, harga penginapan, tiket, dan jumlah jatah tiket.
Keempat kelompok tersebut bersatu dan memberikan pernyataan bersama.
Baca Juga: Dilepas Juventus, Emre Can Pilih Barcelona atau Bayern Muenchen?
"Undian Liga Champions akan mengikutsertakan semua pihak di keluarga sepak bola kecuali orang-orang terpenting di sepak bola Eropa - para suporter," tulis pernyataan mereka, dilansir BolaSport.com dari Standard.
"Mencapai final kompetisi Eropa harusnya menjadi pengalaman yang luar biasa untuk para pendukung."
"Nyatanya, mereka justru kesulitan untuk datang ke pertandingan."
Soal jumlah tiket pertandingan misalnya.
Stadion Wanda Metropolitano yang menggelar laga final Liga Champions berkapasitas 68 ribu orang.
Akan tetapi Liverpool dan Tottenham masing-masing hanya mendapat jatah 16.613 kursi saja, atau jika dijumlah kurang dari setengah.
Harga yang ditawarkan antara 154 sampai 513 pounsterling.
Tak bisa dibilang murah, lebih lagi tiket tersebut jika masuk ke pasar gelap bisa mencapai 5 ribu pound.
Tiket akomodasi perjalanan dan hotel juga melambung sangat tinggi.
Baca Juga: Serie A Ti Amo - Ribery, Florence Love You 12.000!
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, bahkan sempat mengomentari hal ini.
Harga kamar yang biasanya disewakan 100 pound per malam, bisa menjadi 2.700 pound per malam menjelang dan setelah laga final.
Final Liga Europa lebih parah, laga ini digelar di Baku, Azerbaijan yang sangat jauh dari Eropa sebelah Barat.
Kedua klub masing-masing hanya mendapat jatah 6 ribu kursi.
Selain itu para pendukung tak bisa terbang langsung ke Baku dari Inggris karena tak ada pesawat komersil.
Jarak dari Inggris mencapai 3500 kilometer.
Baca Juga: Liga Inggris MadLad - Lagu Lama Jamie Vardy: Wednesday dan United
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Standard |
Komentar