Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

US Open 2019 - Roger Federer Terbantu Lawan yang Kelelahan

By Delia Mustikasari - Sabtu, 31 Agustus 2019 | 10:52 WIB
Petenis Swiss, Roger Federer, ketika bertanding di babak kedua US Open 2019 Rabu (28/8/2019) waktu setempat.
TWITTER.COM/USOPEN
Petenis Swiss, Roger Federer, ketika bertanding di babak kedua US Open 2019 Rabu (28/8/2019) waktu setempat.

BOLASPORT.COM - Petenis tunggal putra asal Britania Raya, Dan Evans, belum berhasil mengalahkan Roger Federer (Swiss) pada babak ketiga turnamen Grand Slam US Open 2019.

Roger Federer menaklukkan Evans, 6-2, 6-2, 6-1 pada laga yang berlangsung di Arthur Ashe Stadium, New York City, Amerika Serikat, Jumat (30/8/2019).

Melalui kekalahan ini, Evans belum berhasil revans atas Federer seusai dikalahkan pada Australian Open 2019, Januari lalu.

"Saya lelah. Permainan saya tidak menggebrak sejak awal set pertama setelah bertanding pada babak kedua, sementara dia (Federer) benar-benar fresh," kata Evans seperti dilansir BolaSport.com dari BBC.

"Saat saya mencoba mengalahkannya dan memaksa terjadinya set keempat, tetapi tidak mungkin karena pergerakan saya sudah tidak lincah. Federer bermain dengan sangat sempurna," aku Evans.

Sementara itu, Roger Federer mengakui bahwa keberhasilannya pada babak keempat karena Evans baru saja menjalani pertandingan sehari sebelumnya sehingga kurang beristirahat.

Baca Juga: US Open 2019 - Petenis Britania Raya Ini Bertekad Atasi Roger Federer

"Kunci kemenangan saya adalah kemampuan menyesuaikan diri dengan angin, panas dan kelembaban di laga yang berjalan siang hari," ucap Federer.

"Hal itu membuat bola berjalan berbeda dan saya bisa mengelolanya dengan baik," ujar Federer.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Bbc.co
REKOMENDASI HARI INI

Elkan Baggott Jalani Terapi Pijat, Blackpool Beri Kabar Bahagia Saat Kesepian Lagi di FIFA Matchday

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Bali United
9
20
2
Borneo
9
18
3
Persebaya
9
18
4
Persib
8
16
5
PSM
9
16
6
Persija Jakarta
9
15
7
Persik
8
14
8
Persita
9
14
9
Arema
9
12
10
PSBS Biak
9
12
Klub
D
P
1
Barcelona
11
30
2
Real Madrid
11
24
3
Villarreal
11
21
4
Atlético Madrid
11
20
5
Athletic Club
11
18
6
Real Betis
11
18
7
Mallorca
11
18
8
Osasuna
11
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Sevilla
11
15
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X