BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, mencatat hasil positif setelah menjadi yang tercepat dalam dua hari tes MotoGP 2019 di Sirkuit Misano, San Marino, 29-30 Agustus.
Pada hari terakhir tes, Fabio Quatararo mencatat putaran terbaik 1 menit 31,639 detik. Torehan ini lebih cepat 0,010 detik dari putaran tercepat yang dibukukan Jorge Lorenzo ketika menjadi pemegang pole position MotoGP San Marino 2018.
Sehari sebelumnya, Fabio Quartararo keluar sebagai pembalap tercepat setelah menyelesaikan satu putaran dalam 1 menit 32,996 detik.
Meski begitu, pembalap debutan MotoGP tahun ini atau rookie tersebut tidak ingin terlalu percaya diri menjadi juara MotoGP San Marino 2019 yang akan digelar dua pekan berikutnya.
"Saya pikir hasil yang saya dapat selama dua hari tes itu tidak jauh seperti balapan akhir pekan kemarin (MotoGP Inggris) karena kami akan memiliki jenis grip yang berbeda," kata Quartararo seperti dilansir BolaSport.com dari Crash.
"La,o melihat Marquez tidak menggunakan ban baru sehingga kami tidak tahu persis waktu putaran yang bisa ia lakukan," ucap Quartararo.
Quartararo mengaku senang dengan hasil putaran terbaik yang dia cetak selama dua hari tes di Sirkuit Misano.
Baca Juga: Lorenzo Akhiri Tes MotoGP di Misano lebih awal demi Pulihkan Cedera
"Kami memiliki kecepatan yang baik di trek ini. Hal tersebut sangat penting. Kami sudah melakukan 150 putaran sebelum sesi latihan bebas (FP1) GP San Marino. Jadi, saya tidak perlu mempelajari lintasan dan bisa mendorong motor pada sesi pagi," tutur pembalap asal Prancis ini.
"Kami mencoba beberapa pengaturan baru pada motor yang benar-benar positif, beberapa casing baru untuk Michelin pada ban baru dan hari ini kami tidak membuat banyak putaran seperti kemarin, tetapi kami menemukan beberapa hal baik jelang balapan GP San Marino."
"Saya benar-benar menantikan akhir pekan balapan karena kami melakukan pekerjaan yang luar biasa dalam dua hari tes," ujar Quartararo.
Rekan satu tim Quartararo Petronas Yamaha, Franco Morbidelli, mengakhiri hari terakhir tes Misano di tempat ketiga.
Morbidelli menemukan keuntungan lebih kecil dengan menjalankan program yang serupa dengan rekan setimnya.
Baca Juga: Fabio Quartararo Pastikan Kondisinya Membaik Usai MotoGP Inggris 2019
"Hari ini kami berhasil meningkatkan kinerja kami. Kondisi udara cukup panas sehingga lebih sulit dari kemarin, tetapi kami sedikit membaik, kata Morbidelli.
"Memang perubahannya sedikit, tetapi secara keseluruhan saya merasa senang. Sekarang kami siap untuk istirahat dan mengikuti balapan. Kami memiliki lebih banyak waktu untuk fokus pada kinerja dan detail pada hal-hal ini daripada pembalap pabrikan yang mencoba banyak hal."
Para pembalap MotoGP akan kembali ke lintasan untuk menjalani seri balap MotoGP San Marino pada 13-15 September mendatang.
View this post on InstagramRivalitas yang sehat seperti ini perlu di contoh. . #messi #cristianoronaldo #gridnetwork
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | crash.net |
Komentar