Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Darije Kalezic Mengaku Puas PSM Bisa Taklukkan Persela di Kandang

By Nezatullah Wachid Dewantara - Senin, 2 September 2019 | 21:57 WIB
Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic.

BOLASPORT.COM - PSM Makassar berhasil melewati laga pekan ke-17 Liga 1 2019 dengan kemenangan atas lawannya, Persela Lamongan.

PSM Makassar mampu mengatasi perlawanan Persela Lamongan dengan skor akhir 2-1.

Pelatih PSM Makassar, mengaku puas terhadap pencapaian anak asuhnya.

"Saya senang dengan apa yang dilakukan pemain saya dan saya katakan kami layak memang," ujar Darije dikutip BolaSport.com dari laman resmi Liga Indonesia.

Baca Juga: Pilar Anyar Madura United Terkejut dengan Etos Kerja Tim Barunya

"Setelah ini kami bisa istirahat untuk mempersiapkan diri untuk pertandingan selanjutnya," ucapnya.

Darije mengaku kemenangan tersebut sangat berat diraih tim asuhannya mengingat keterbatasan pemain yang dapat diturunkan melawan Persela.

Dengan banyaknya pemain yang absen, PSM tampak kesulitan menembus pertahanan Persela di babak pertama.

Mereka bahkan terlihat kewalahan menghadapi gempuran dari para penyerang Persela.

 Baca Juga: Zidane Bisa Maksimalkan Bale karena Mampu Kesampingkan Masalah Pribadi

Akan tetapi, PSM melakukan perubahan strategi pada babak kedua dan hal itu membuahkan hasil.

"Total ada 11 pemain yang tidak bisa saya mainkan dalam tim jika ditambah dengan pemain yang dipinjamkan," kata Kalezic.

"Itu yang membuat pertandingan sulit. Tapi saya tidak pernah fokus kepada pemain yang tidak bisa digunakan, saya fokus pada pemain yang bisa bermain."

"Saya berikan mereka energi dan kepercayaan dan mereka membayar itu," tuturnya melanjutkan pernyataan.

Baca Juga: Bagi Marc Marquez, Persaingan MotoGP Musim Ini Sudah Berakhir

Kalezic mengakui bahwa PSM tidak bermain sesuai skema yang diharapkannya pada babak pertama.

"Saat istirahat babak pertama, kami buat beberapa koreksi dan menekankan kepada pemain untuk mencoba menguasai bola," ucap pelatih asal Swiss tersebut.

"Kami mengganti Hasyim Kipuw dengan Rizky dan kami menemukan permainan kami," ujarnya.

Lebih lanjut, pelatih 49 tahun tersebut juga mengomentari performa Raphael Maitimo.

Baca Juga: PSSI Rilis Video Resmi Ikuti Bidding Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2021

"Raphael Maitimo adalah pemain yang penting untuk kami sebenarnya. Tapi di babak pertama dia tidak menemukan permainannya," tutur Kalezic.

"Di babak kedua, Raphael lebih terlibat di bola dan itulah yang kami mau."

"Dia adalah pemain kunci bagi kami di babak kedua untuk tiga poin yang kami dapatkan," katanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : liga-indonesia.id
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X