BOLASPORT.COM - Peringkat pemain tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, mengalami penurunan pada rilis peringkat BWF terbaru.
Posisi Jonatan Christie turun dari peringkat keempat dunia menjadi keenam dalam rilis peringkat BWF terbaru.
Penurunan posisi Jonatan Christie terjadi lantaran kemenangan yang dia raih pada Asian Games 2018 tidak lagi masuk hitungan.
Selain itu, perubahan posisi Jonatan Christie tidak lepas dari kenaikan peringkat pemain Denmark, Anders Antonsen.
Anders Antonsen naik satu anak tangga dari posisi kelima. Hal sama diikuti oleh pemain senior China, Chen Long, yang naik satu anak tangga.
Posisi Antonsen kini di peringkat keempat diikuti Cheng Long di posisi kelima.
Sementara itu, rekan senegara Jonatan, Anthony Sinisuka Ginting, berada pada peringkat sembilan.
Adapun pebulu tangkis tunggal putra Indonesia lainnya, Tommy Sugiarto, berada di peringkat ke-18.
Baca Juga: Hendra Setiawan Tak Mau Sembarangan Ganti Target pada China Open 2019
Perubahan peringkat juga dialami ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Fajar/Rian turun ke peringkat ketujuh. Posisi mereka digusur oleh ganda putra asal China, Han Chengkai/Zhou Haodong.
Sedangkan pada sektor ganda campuran, wakil Indonesia justru mengalami kenaikan peringkat.
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja naik satu strip dari posisi kesepuluh menjadi ke posisi sembilan.
Baca Juga: Jadwal F1 GP Italia 2019 - Menunggu Ferrari Kembali Naik Podium
Beberapa wakil Indonesia lain masih bertahan pada posisi mereka di peringkat BWF.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo masih menjadi pasangan ganda putra nomor satu dunia.
Mereka ditempel ketat peraih medali emas Kejuaraan Dunia 2019 sekaligus sesama pemain Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Sementara dari nomor ganda putri, duet andalan tanah air Greysia Polii/Apriyani Rahayu awet berada di posisi kelima.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BWF |
Komentar