BOLASPORT.COM - Kegagalan Real Madrid dalam mendatangkan gelandang Tottenham Hotspur, Christian Eriksen, pada bursa transfer musim panas 2019 menjadi peluang bagi Manchester United.
Peluang untuk mendapatkan Christian Eriksen masih terbuka bagi Manchester United.
Real Madrid yang dikabarkan berminat untuk memboyong Christian Eriksen justru tidak mengambil langkah nyata menjelang ditutupnya jendela transfer musim panas 2019.
Pesepak bola asal Denmark tersebut telah menolak untuk memperpanjang kontrak bersama Tottenham Hotspur.
Baca Juga: Susun Daftar Belanja Pemain, Man United Bidik 2 Nama Asal Portugal
Kontrak Christian Eriksen di Tottenham bakal berakhir pada musim panas 2020 dan itu akan membuat ia berstatus bebas transfer.
Tak mau kehilangan Eriksen secara gratis, Tottenham Hotspur dilaporkan bakal menerima tawaran yang datang pada bursa transfer musim dingin 2020.
Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, Manchester United telah menjadikan Eriksen sebagai target kunci pada bursa transfer musim dingin mendatang.
Baca Juga: Dibuang Tottenham ke Atletico Madrid, Kieran Trippier Curhat
Hal itu wajar mengingat Man United tampill kurang meyakinkan pada awal musim 2019-2020.
Lini tengah tim Setan Merah begitu minim kreasi serangan sehingga kalah dari Crystal Palace dan bermain imbang dengan Wolverhampton Wanderers serta Southampton.
Kehadiran Eriksen diharapkan mampu menjadi playmaker bagi Manchester United guna menghadapi persaingan di Liga Inggris musim 2019-2020.
Meski desas-desus kepindahannya kian hangat dibicarakan, Christian Eriksen masih berkontribusi bagi Spurs di Liga Inggris.
Eriksen turut mencetak satu gol untuk The Lilywhites ketika berhasil menahan imbang Arsenal dengan skor 2-2 di Stadion Emirates, Minggu (1/9/2019).
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | dailymail.co.uk |
Komentar