BOLASPORT.COM - Alexis Sanchez memilih nomor 7 di Inter Milan. Angka ini merindukan tuan pemakai yang konsisten tampil bagus di klub Hitam-Biru.
Alexis Sanchez akan mengenakan nomor kostum 7 di Inter Milan untuk musim 2019-2020.
Penyerang sayap Cile itu tiba dengan status pinjaman dari Manchester United pada bursa transfer musim panas ini.
Di Inter, angka 7 dipakai oleh 10 orang dalam sedekade terakhir, termasuk kini oleh Alexis.
Namun, sebelum punya pemilik baru musim ini, bisa dibilang tidak ada pemakai lama yang konsisten tampil baik.
- Baca Juga: Italianisasi Conte, Inter Milan Bisa Bentuk Tim dengan 11 Pemain Lokal
- Baca Juga: Persamaan Romelu Lukaku dan Roberto Carlos di Inter Milan
Hal itu jika dilihat dari performa si pemakai setelah terakhir dilepas oleh Luis Figo.
Winger legendaris asal Portugal itu menanggalkan seragam nomor 7 Inter Milan pada 2009 sekaligus menandakan akhir karier sebagai pesepak bola.
Figo paling melekat dengan angka tersebut setelah berbuat banyak untuk Nerazzurri selama empat musim pada 2005-2009.
Kontribusinya membantu Inter memenangi 4 gelar Liga Italia, satu trofi Coppa Italia, dan dua kali juara Supercoppa Italia.
Total, Figo mencatatkan 140 penampilan dengan hiasan 11 gol.
Selepas era Figo, nomor 7 di Inter berganti-ganti pemilik tanpa meneruskan jejak gemilangnya.
Musim 2009-2010, rekan senegara Figo, Ricardo Quaresma, mengenakan nomor 7 di punggung, tetapi menjalani karier yang flop alias gagal.
Giampaolo Pazzini sempat membawa asa untuk menghidupkan lagi angka 7 setelah tampil cemerlang pada separuh akhir musim 2010-2011.
Baca Juga: Klasemen Liga Italia - Inter Milan, Juventus, dan Torino Sempurna
Namun, kegemilangan itu tak berlanjut pada musim berikutnya.
Seragam nomor 7 di Inter pun bergilir dipakai Ezequiel Schelotto (2012-2013), Philippe Coutinho (2012-2013), Ishak Belfodil (2013-2014), Pablo Osvaldo (2014-2015), Joao Cancelo (2017-2018), Geoffrey Kondogbia (2015-2016, 2017-2018), dan Yann Karamoh (2018-2019).
Pengguna terakhir sebelum Alexis, Karamoh, kini dipinjamkan Inter ke Parma.
Setidaknya, Alexis Sanchez punya kans jika ingin menghidupkan kembali spirit kecemerlangan Figo semusim ini dalam balutan kostum nomor 7.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | transfermarkt.com, Inter.it |
Komentar