Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ferrari Bakal Lakukan Debut Mesin Ketiga pada GP Italia 2019

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 4 September 2019 | 15:55 WIB
Kedua pembalap Ferrari saat sedang menjalani sesi latihan di sirkuit Brno Jumat (2/8/2019)
TWITTER.COM/SCUDERIAFERRARI
Kedua pembalap Ferrari saat sedang menjalani sesi latihan di sirkuit Brno Jumat (2/8/2019)

"Monza adalah trek di mana kami bisa memacu mobil dalam kecepatan yang sangat tinggi, ada trek lurus panjang dan pengereman yang sangat keras. Akhir pekan ini, kami berniat untuk mengenalkan power unit ketiga kami," tutur Binotto lagi.

Baca Juga: Mohammad Ahsan Akui Sempat Stres Jelang Final Kejuaraan Dunia 2019

Sepanjang kejuaraan dunia F1 2019, Ferrari sudah beberapa kali melakukan pembaruan terhadap mesin jet darat mereka.

Namun, Ferrari baru bisa menuai buah kerja keras para insinyur mereka pada GP Belgia 2019.

Untuk kali pertama sejak GP Amerika Serikat 2018, Ferrari akhirnya mampu menempatkan pembalap mereka naik ke podium kampiun.

Kini, dengan modal kemenangan di Spa-Francorchamps dan status tim tuan rumah, Ferrari optimistis bisa meraih hasil serupa di Monza.

"Kami melihatnya di Belgia, bahwa untuk meraih kemenangan, kami perlu melakukan segalanya secara sempurna. Target kami adalah melakukan hal sama di Monza. Tidak ada ruang untuk berbuat salah," kata Binotto.

"Balapan kandang selalu penting bagi kami, tetapi kali ini jauh lebih istimewa karena kami merayakan 50 tahun Scuderia Ferrari," tutur dia.

"Membalap di hadapan fans kami di rumah sendiri selalu memberi tambahan semangat dan motivasi untuk melakuakn yang terbaik."

Baca Juga: Hasil Chinese Taipei Open 2019 - Della/Rizki Melangkah ke Babak Kedua

"Terlepas dari hal lainnya, tidak ada podium yang mirip dengan Monza dan kami pikir tidak ada penonton yang lebih baik ketimbang para penonton Italia," ujar Binotto lagi.

Berdasarkan jadwal, balapan Formula 1 GP Italia 2019 akan berlangsung di Sirkuit Monza pada 6-8 September ini.

Musim lalu, pencapaian terbaik Ferrari pada GP Italia ialah menjadi runner-up melalui Kimi Raikkonen.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : crash.net
REKOMENDASI HARI INI

Tolong Zinedine Zidane, Selamatkan Kylian Mbappe di Real Madrid!

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X