Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu-satunya di Bawah 25 Tahun, AC Milan Tim Termuda di Liga Italia

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 7 September 2019 | 06:00 WIB
Pemain-pemain AC Milan merayakan gol Hakan Calhanoglu pada laga melawan Brescia, Sabtu (31/8/2019) di San Siro.
TWITTER @ACMILAN
Pemain-pemain AC Milan merayakan gol Hakan Calhanoglu pada laga melawan Brescia, Sabtu (31/8/2019) di San Siro.

BOLASPORT.COM - Niat AC Milan yang ingin meremajakan timnya kelihatannya sudah kesampaian. Di Liga Italia 2019-2020, Setan Merah menjadi tim pemilik skuat dengan rata-rata usia paling muda.

Dari manuver yang dilakukannya pada bursa transfer musim panas lalu, AC Milan tampak ingin meremajakan pasukannya.

Banyak pemain berusia kepala 3 dilepas AC Milan. Dari Cristian Zapata (32 tahun), Ignazio Abate (32), Riccardo Montolivo (34), sampai Ivan Strinic (32).

AC Milan merekrut pemain-pemain muda berusia di bawah 25 tahun seperti Rafael Leao (20), Theo Hernandez (21), Ismael Bennacer (21), Leo Duarte (23).

Rade Krunic (25) dan Ante Rebic (25) menjadi perekrutan tertua AC Milan pada bursa transfer musim panas lalu.

Hal ini berimbas langsung pada rata-rata usia pasukan AC Milan yang dilatih oleh Marco Giampaolo.

Tim Merah Hitam kini menjadi tim pemilik skuat dengan rata-rata usia paling muda di Liga Italia 2019-2020.

AC Milan merupakan satu-satunya tim yang rata-rata usia pasukannya di bawah 25 tahun, yaitu hanya 24,1 tahun.

Baca Juga: Piatek Ungkap Alasan Mengapa Giampaolo Sering Marah ke Lucas Paqueta

Baca Juga: AC Milan Siapkan Perpanjangan Kontrak untuk Donnarumma

AC Milan bahkan bisa membuat starting XI dengan rata-rata usia hanya 

Kiper dan bek diisi oleh Gianluigi Donnarumma (20), Davide Calabria (22), Alessio Romagnoli (24), Leo Duarte (23), dan Theo Hernandez (21)

Di lini tengah ada Franck Kessie (22), Ismael Bennacer (21), Lucas Paqueta (22), serta Suso (25).

Sementara dua pos di sektor depan ditempati oleh Krzysztof Piatek (24) dan Rafael Leao (20).

AC Milan resmi memboyong Rafael Leao dari LOSC Lille pada bursa transfer musim panas 2019.
TWITTER.COM/ACMILAN
AC Milan resmi memboyong Rafael Leao dari LOSC Lille pada bursa transfer musim panas 2019.

Pesaing terdekat AC Milan soal usia rata-rata skuat adalah Fiorentina (25,3 tahun) dan Sampdoria (25,6).

Tim-tim top di Liga Italia 2019-2020 rata-rata memiliki pasukan dengan usia minimal 27 tahun.

Mereka adalah Lazio (26,9), Napoli (27), Inter Milan (27), AS Roma (27).

Juara bertahan Juventus mempunyai 9 pemain yang sudah berusia kepala 3.

Mereka adalah Gianluigi Buffon (41), Leonardo Bonucci (32), Giorgio Chiellini (35), Blaise Matuidi (32), Sami Khedira (32), Cristiano Ronaldo (34), Juan Cuadrado (31), Gonzalo Higuain (31), dan Mario Mandzukic (33).

Juventus pun menjadi tim pemilik skuat dengan rata-rata usia paling tua di Liga Italia 2019-2020.

Baca Juga: Ante Rebic Datang, Giampaolo Bisa Pakai Dua Formasi Buat AC Milan

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Italia, Juventus Sempurna, AC Milan Raih Kemenangan Pertama

Rata-rata Usia Skuat Klub Liga Italia 2019-2020:

  • Juventus: 28,8 tahun
  • Parma: 28,4
  • Cagliari: 27,5
  • Bologna: 27.2
  • AS Roma: 27
  • Atalanta: 27
  • Inter Milan: 27
  • SPAL: 27
  • Napoli: 27
  • Lazio: 26,9
  • Genoa: 26,4
  • Torino: 26,4
  • Lecce: 26,4
  • Brescia: 26,2
  • Sassuolo: 26,1
  • Udinese: 26,1
  • Hellas Verona: 25,7
  • Sampdoria: 25,6
  • Fiorentina: 25,3
  • AC Milan: 24,1

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Transfermarkt, Gazzetta
REKOMENDASI HARI INI

Striker Vietnam: Timnas Indonesia Kandidat Juara ASEAN Cup 2024 tetapi...

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X